Berita
Oleh ferdiansyah pada hari Rabu, 22 Mei 2019 - 05:14:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Dua Water Cannon Jebol Barikade Arah Tanah Abang

tscom_news_photo_1558476938.jpeg
Momentum pembubaran massa dalam aksi massa di sekitar area Bawaslu dan sekitarnya, Selasa (21/5/2019l dan Rabu (22/5/2019) dini hari (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Sebanyak dua "water cannon" dan dua unit mobil Pemadam Kebakaran dikerahkan untuk membuka jalan ke arah pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, yang sempat dibarikade massa, Jakarta, Rabu (22/5/2019) dini hari.

Dari pantauan, Jalan Wahid Hasyim ke arah Pasar Tanah Abang sempat dibarikade oleh massa yang bertahan, mulai dari jembatan antar gedung Pasar Tanah Abang hingga ke sekitaran Underpass Tanah Abang. Aksi barikade dilakukan dengan menggunakan ban bekas, ranting pohon serta berbagai barang yang cukup besar dan dalam keadaan dibakar.

"Maju," kata suara dari mobil komando memerintahkan pasukan anti huru-hara untuk mendorong massa.

Setelah bisa mendorong massa dan membuka ruang agar water cannon dan mobil pemadam bisa menyiram air pada benda-benda yang dibakar, pasukan tersebut membersihkan benda-benda yang dibakar.

Pasukan anti huru-hara polisi akhirnya bisa mendorong massa hingga ke underpass Tanah Abang. Namun massa yang bertahan di seberang underpass, Pasar Blok A dan Jalan Jatibaru masih melakukan perlawanan dengan menggunakan petasan. (plt)

tag: #pemilu-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement