Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 11 Jul 2019 - 07:32:39 WIB
Bagikan Berita ini :

Megawati: Memang Jadi Menteri Mau Mejeng Saja?

tscom_news_photo_1562805159.jpeg
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, tak mempersoalkan kabinet Jokowi-Maruf Amin diisi oleh anak muda. Namun, bukan sekadar muda, tapi anak muda yang sudah mengetahui proses pembuatan UU di DPR.

Hal itu disampaikan Megawati menjawab pertanyaan wartawan di sela kunjungan kerjanya ke Beijing, Tiongkok, Rabu (10/7/2019).

Megawati mengatakan, di zaman Bung Karno, ada anggota kabinet yang muda, tapi memang pintar dan menguasai masalah.

"Ini yang saya lihat kelemahan kita dewasa ini. Orang disodor-sodorkan, tapi tidak mengerti secara praktis tata pemerintahan," kata Megawati.

Menurut Megawati, minimal tahu soal DPR RI. Sebab di situlah tempat membuat undang-undang (UU), bertemu dan mengawasi mitra kerja, hingga memutuskan RUU bersama Pemerintah.

Artinya, seorang muda itu paling tidak sudah harus belajar. Megawati memberikan gambaran dirinya masuk pemerintahan sudah memiliki pengalaman di DPR dalam membuat perundangan.

"Kalau tidak tahu proses bikin perundangan, bagaimana? Dan saya suka bilang, (jadi menteri, red) memang mau mejeng saja? He he. Saya tidak akan menyebut nama. Kita lihat, mereka-mereka yang tidak punya latar belakang di dalam proses menjalankan tata pemerintahan di republik ini, dia fail (gagal, red)," ujar Megawati.

Oleh sebab itulah, Megawati menegaskan kalau ada anak muda yang ingin jadi menteri seperti wacana yang saat ini beredar, sebaiknya menyiapkan dirinya dengan baik.

"Karena dia akan bingung sebenarnya dia mau bikin apa.Perundang-undangan nggak hapal," kata dia.(plt)

tag: #megawati-soekarnoputri  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement