Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Selasa, 19 Mei 2015 - 11:53:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Aboe Keluhkan Buruknya Pengelolaan Lapas di Kalimantan Selatan

20Aboe Bakar Al Habsy.jpg
Politisi Partai Keadilan Sejahtera Aboe Bakar Al Habsiy (Sumber foto : teropongsenayan.com)
Teropong Juga:

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Banyak Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) yang ada di Indonesia sangat jauh dari kata layak. Banyak Lapas yang over capacity. Hal tersebut disebabkan manajemen pengelolaan Lapas yang kurang baik.

Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi PKS Aboe Bakar Al Habsiy misalnya, mengeluhkan buruknya pengelolaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) oleh pemerintah dalam hal ini Kemenkumham.

"Hasil kunjungan saya ke Dapil menunjukkan bahwa pengelolaan Lapas masih memerlukan kerja ekstra. Persoalan overload Lapas di dapil saya Kalimantan Selatan saat ini menempati urutan kedua nasional," kata dia via Bbm di Jakarta, Selasa (18/05/2015).

Hal ini, lanjut dia, menjadi PR untuk Kemenkumham untuk segera mencarikan solusi terbaik. Peredaran narkoba di lapas juga masih menjadi momok.

"Apalagi, kemarin di dapil saya dijumpai ada 11 sipir yang ternyata positif narkoba. Kalo sipirnya saja sudah positif menggunakan narkoba, lantas bagaimana warga binaannya," ketus dia.

Hal ini tentunya semakin membuat yakin masyarakat bahwa lapas menjadi salah satu pusat perdagangan narkoba. (al)

tag: #manajemen Lapas  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Pengiriman Bantuan untuk Korban Gempa Terkendala Kapal, NU Bawean Minta Jokowi Turun Tangan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
GRESIK (TEROPONGSENAYAN) --Pengiriman bantuan logistik/sembako untuk korban Gempa Bawean, Gresik, terkendala menyusul minimnya armada kapal barang yang melayani penyeberangan dari Pelabuhan ...
Berita

Rojih Ubab Maimoen: Media Sosial Bisa Dijadikan Amal di Bulan Ramadan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi 1 DPR RI, KH. Rojih Ubab Maimoen mengajak masyarakat untuk mengunakan media digital dengan sebaik-baiknya. Apalagi, kata ia, di bulan Ramadan yang penuh ...