Oleh Sahlan Ake pada hari Rabu, 02 Okt 2019 - 12:52:49 WIB
Bagikan Berita ini :

PKS Akui Revisi UU KPK Melenceng dari Agenda Awal

tscom_news_photo_1569996590.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Politisi PKS Hidayat Nur Wahid mengakui bahwa Revisi Undang-Undang No 30/2002 tentang KPK yang sudah disahkan oleh DPR dan pemerintah sudah melenceng dari agenda awal. Pasalnya, revisi UU KPK bukan untuk penguatan melainkan melemahkan lembaga pemberantasan korupsi.

"Kalau di PKS kan sudah tegas waktu di paripurna. Sebelum selesai masa jabatan itu PKS menegaskan bahwa PKS menyayangkan yang diperkirakan semula akan menguatkan KPK ternyata revisi ini dari sisi yang terkait dewan pengawas dinilai justru melemahkan KPK," kata Hidayat di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2019).

Pelemahan ini, kata dia, terkait dengan dewan pengawas yang dipilih oleh Presiden Jokowi. Hidayat menilai hal ini akan melemahkan KPK.

"Termasuk juga terkait dengan masalah penyadapan. Di situ disebutkan untuk minta izin kepada dewas, kalau kami tidak perlu izin cukup diberitahukan saja, termasuk juga soal ASN yang ada di UU," kata sia.

Untuk itu, lanjut dia, partainya sangat terbuka jika ingin kembali direview atau presiden mengeluarkan Perppu.

"Kami memahami bahwa RUU kemarin banyak pasal yang tidak sesuai dengan agenda awal. Jadi kalau ada yang menuntut legislative review monggo saja. Kami di awal bahkan sudah menyampaikan penolakan kami terhadap RUU yang justru melemahkan KPK," tegasnya.(plt)

tag: #kpk  #pks  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

Ali Wongso: SOKSI Dukung Penuh Jokowi dan Gibran Berada di Partai Golkar

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 25 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketum SOKSI ,Ir. Ali Wongso Sinaga mendukung penuh Pak Jokowi dan Pak Gibran berada di Partai Golkar. Hal ini sebagaimana pernyataan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto ...
Berita

Bamsoet Apresiasi KPU dan Dukung Penetapan Prabowo - Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan ...