Oleh pamudji pada hari Rabu, 25 Des 2019 - 07:16:47 WIB
Bagikan Berita ini :

Akbar Yakin Jokowi Tak Gunakan Kekuasaan Demi Kemenangan Gibran

tscom_news_photo_1577233007.jpeg
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Gibran Rakabuming Raka (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki pengalaman panjang sebagai pejabat publik. Oleh karenanya, Jokowi dipercaya tidak akan menggunakan kekuasaannya untuk memenangkan putra sulungnya, Gibran Rakabuming Raka, pada Pilkada Solo 2020.

Politikus senior Partai Golkar Akbar Tanjung menyampaikan keyakinan itu terkait rencana Gibran maju Pilkada tahun depan. Dia percaya Jokowi tak akan menggunakan kekuasaannya untuk membantu memenangkan Gibran agar terpilih sebagai kepala daerah.

"Saya yakin Pak Jokowi tidak akan gunakan kekuasaan posisi sebagai presiden untuk mendorong publik memilih anaknya," kata Akbar di Jakarta, Selasa (24/12/2019).

Akbar berpandangan bahwa kualitas Jokowi tak mungkin rendahan hingga sampai harus turun tangan membantu anaknya memenangkan Pemilu. Jokowi, kata dia, sudah memiliki pengalaman panjang sebagai seorang pejabat publik.

"Mulai jadi walikota, gubernur sampai presiden. Biar berjalan secara alamiah kalau memang ada berminat politik, kenapa tidak?" kata dia.

Pada bagian lain, Akbar menepis tudingan pencalonan putra Presiden Joko Widodo, Gibran Rakabuming Raka yang berniat maju dalam Pilwalkot Solo 2020 merupakan politik dinasti. Akbar sendiri berpandangan banyaknya anak pejabat negara yang ikut berpolitik menandakan iklim demokrasi yang berjalan di Indonesia cukup dinamis.

Menurutnya demokrasi dan konstitusi yang dianut Indonesia saat ini sudah memberi peluang bagi tiap warga negara untuk berpartisipasi dalam kancah perpolitikan.

"Itu hak mereka sebagai warga negara siapa saja diberikan kesempatan," tambahnya.

Melihat peluang itu, Akbar memandang Jokowi pasti menyambutnya dengan baik dengan cara mempersilakan Gibran mencalonkan diri sebagai Cawalkot Solo.

"Misalnya anak saya sudah mulai tertarik untuk politik saya kasih saran kepada anak saya. Tentu Jokowi sebagai presiden kalau punya anak masuk politik sbagai orang tua tentu mempersilakan kalau ada yang terpanggil," papar dia. (plt)

tag: #jokowi  #pilkada-2020  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

KPU Undang Presiden Umumkan Pemenang Pilpres 2024

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berencana mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri langsung penetapan pemenang Pilpres 2024. Rencanannya, acara tersebut ...
Berita

Kondisi Anaknya Sungguh Tragis di Tangan Mantan Suaminya, Lisa Tak Kuasa Membendung Airmata

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ini adalah suatu kisah pilu yang dituturkan oleh seorang ibu kandung bernama Lisa yang memiliki seorang putri berinsial GI, dan GI adalah putri keduanya yang telah ...