TSBola
Oleh untung ss pada hari Jumat, 07 Agu 2015 - 08:25:05 WIB
Bagikan Berita ini :

Inilah Peringkat Tim Sepakbola Anggota FIFA, Indonesia Ungguli Malaysia

99Timnas Indonesia.jpg
Timnas Sepakbola Indonesia (Sumber foto : istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Tim sepakbola Argentina tidak terusik berada di peringkat pertama sepakbola dunia yang dikeluarkan FIFA, Kamis (6/8/2015).

Posisi tim Belanda melorot ke urutan 12 dari sebelumnya di peringkat ke-5. Beda dengan Inggris yang naik satu posisi ke-8. Sedangkan juara Piala Dunia 2014 Jerman turun ke posisi 3, dari posisi kedua dalam daftar sebelumnya.

Untuk urutan kedua yang jadi bayang-bayang Argentina adalah tim bertabur bintang Eropa, Belgia. Wales yang sempat mengalahkan Belgia dalam babak penyisihan Euro 2016 bulan Juni lalu, meroket 12 tangga hingga bisa mencapai posisi urutan ke-9, untuk pertama kalinya sejak sistem peringkat ini dikeluarkan tahun 1993.

Lonjakan terbaik dicapai Jamaika yang naik 21 posisi ke urutan 55 dari sebelumnya 76. Sedangkan negara yang paling anjlok adalah Serbia yang turun 23 tingkat ke posisi 66.

Peringkat Indonesia masih lumayan meski masih dikenai sanksi FIFA. Tim Indonesia menempati posisi 165 dari 200 anggota FIFA. Peringkat ini lebih rendah ketimbang negara termuda di Asia Tenggara, Timor Leste yang menempati urutan 163 tapi masih lebih baik dari Malaysia diurutan 168.

Indonesia kalah dari Filipina yang berada di peringkat 125, Thailand (139), Vietnam 153 dab Singapura 155. Tapi selain dari Malaysia juga lebih baik peringkatnya dibandingkan Laos 177, Kamboja 180 dan Brunei Darussalam 183.

Peringkat 10 besar FIFA
1. Argentina
2. Belgia
3. Jerman
4. Kolombia
5. Brasil
6. Portugal
7. Romania
8. Inggris
9. Wales
10. Chile. (r/ss)

tag: #peringkat  #timnas  #FIFA  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
TSBola Lainnya
TSBola

Wonderkid Asal Palestina Dikontrak Jawara Serie A

Oleh Ferdiansyah
pada hari Rabu, 19 Okt 2016
TURIN (TEROPONGSENAYAN) - Rashed Al Hajjawi, talenta muda berdarah Palestina tampaknya tengah berbangga hati. Pasalnya, juara Serie A Liga Italia musim lalu, Juventus mengontrak bocah ...
TSBola

Agum Sedih Kongres PSSI Batal Digelar di Makassar

MAKASSAR (TEROPONGSENAYAN) - Ketua Komite Pemilihan PSSI, Agum Gumelar mengaku sedih atas keputusan FIFA yang menunda dan memindahkan lokasi Kongres PSSI 2016 dari Makassar, Sulawesi Selatan, ke ...