Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 27 Mei 2016 - 18:11:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Ratu Kecantikan ASEAN Berdecak Kagum Lihat Cara Berpakaian Wanita Riau

94untitled.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

PEKANBARU (TEROPONGSENAYAN) - Ratu Kecantikan dari sembilan negara ASEAN berkunjung ke Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, dan mereka mengagumi cara berpakaian wanita Riau dengan budaya Melayu-nya yang sopan.

"Wanitanya cantik dan pakaiannya sopan, tanpa perlu baju seksi," kata Miss Kamboja, Panhanka, saat melakukan kunjungan ke Kantor Wali Kota Pekanbaru, Jumat (27/5/2016).

Panhanka yang mengaku baru pertama kali berkunjung ke Pekanbaru, senang dan kagum dengan budaya Melayu, suasana kota yang indah walau cukup panas."Iklimnya hampir sama dengan di Kamboja, hanya budaya unik, dan orang-rangnya sopan dan ramah," katanya.

Ia mengaku menyukai pakaian melayu dengan model kerudung dan selendang, karena unik dan indah.

"Ini dikasih," katanya, menunjuk baju kurung melayu lengkap dengan sarung dan kerudung berwarna hijau di tubuhnya.

Di tempat sama Raymond, seorang panitia promosi wisata itu, menjelaskan sembilan "Miss Southeast Asian" sengaja berkunjung ke Kota Pekanbaru, untuk membantu mempromosikan wisata Riau kepada utusan negara ASEAN ini.

"Apalagi Riau dengan semboyan The Home of Melayu-nya, ini cara kami ingin memperkenalkan diri di Asia," katanya.

Selain Pekanbaru dengan pasar bawahnya, para ratu kecantikan ASEAN ini juga sudah menjambangi Istana Siak, dan Candi Muara Takus."Sore ini sembilan ratu kecantikan itu juga akan mengunjungi Sungai Siak dengan sejarah Senapelannya," katanya, dilansir laman Antara.

Ia berharap dengan berfoto dan sefie di lokasi wisata Riau itu, para para ratu kecantikan dari sembilan negara bisa menyebarkannya lewat akun masing-masing."Setidaknya ini cara mereka memperkenalkan budaya dan wisata Riau dan Pekanbaru," katanya.

Sembilan ratu kecantikan yang datang adalah Indonesia, Vietnam, Myanmar, Thailand, Kamboja, Singapura, Borneo, Philiphina, dan Malaysia, sementara Brunei Darussalam dan Laos tidak ikut. (iy)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

KPU Undang Presiden Umumkan Pemenang Pilpres 2024

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berencana mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri langsung penetapan pemenang Pilpres 2024. Rencanannya, acara tersebut ...
Berita

Kondisi Anaknya Sungguh Tragis di Tangan Mantan Suaminya, Lisa Tak Kuasa Membendung Airmata

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ini adalah suatu kisah pilu yang dituturkan oleh seorang ibu kandung bernama Lisa yang memiliki seorang putri berinsial GI, dan GI adalah putri keduanya yang telah ...