Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Minggu, 28 Agu 2016 - 14:05:55 WIB
Bagikan Berita ini :

Setelah PKB, Giliran PPP Antre Dukung Sandiaga

24ppp.jpg
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, setelah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), kini giliran Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendukung Sandiaga Uno di Pilkada DKI Jakarta 2017. PPP akan menggukuhkan dukungan ke Sandiaga Uno dalam waktu dekat.

"Dalam waktu dekat PPP akan menyusul PKB," ucap Dasco pada TeropongSenayan, di Jakarta, Minggu (28/8/2016).

Sementara itu untuk wakil Sandiaga Uno di Pilkada DKI, Dasco mengatakan, Partai Gerindra membuka ruang untuk parpol lain menyodorkan calon wakilnya.

"Kita membuka usulan dari parpol lain, tapi nanti kita akan bicarakan dengan seluruh parpol pendukung Sandiaga Uno," ucapnya.

Anggota Komisi III DPR RI menilai pendamping Sandiaga adalah sosok yang mampu bekerja sama untuk membangun Jakarta lebih baik.

Dengan dukungan PKB dan Gerindra, Sandiaga kini mengantongi 21 kursi di DPRD DKI. Jumlah itu masih belum cukup untuk mengantarkannya ikut dalam Pilkada DKI Jakarta 2017.

Pasangan calon yang didukung partai politik atau koalisi partai politik dalam Pilkada DKI minimal memiliki 22 kursi di DPRD DKI. Dengan jumlah yang ada sekarang, Sandiaga harus mencari atau menerima mitra koalisi lagi agar syarat minimal itu terpenuhi. (plt)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement