Berita
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Senin, 29 Agu 2016 - 19:22:52 WIB
Bagikan Berita ini :
Manuver Jelang Pilkada 2017

Megawati Copot Bambang DH dari Plt Ketua PDIP DKI

24bambangdh.JPG
Kader PDIP Bambang DH (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAM) - Menjelang pendaftaran pasangan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) ke KPU DKI, komposisi kepengurusan di internal PDIP DKI tiba-tiba berubah.

Hari ini, Senin (29/8/2016), Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mencopot Bambang DH dari posisi Plt Ketua DPD PDIP DKI Jakarta. Bambang digantikan oleh Adi Wijaya, yang sebelumnya menjabat sebagai Bendahara DPD PDI-P DKI Jakarta, sejak dua periode silam.

Adi Wijaya dilantik oleh Sekjen DPP PDI Hasto Kristiyanto di Kantor DPD PDI-P DKI, Tebet, Jakarta, Senin (29/8/2016). ‎ Dengan demikian, kini nahkoda utama gerbong PDIP di bawah kendali penuh Adi Wijaya untuk pertarungan Pilkada DKI Februari 2017.

Hingga berita ini diturunkan, belum jelas apa dasar penunjukan Adi Wijaya yang diteken oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.

Untuk diketahui, sebelumnya Bambag DH getol menolak‎ calon petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).
Hal tersebut merujuk pada aspirasi konstituen PDIP di akar rumput Ibu Kota. Mereka menolak keras kepemimpinan Ahok yang dinilai kasar terhadap 'Wong Cilik'.

Di kalangan wartawan beredar kabar, penunjukan Adi Wijaya sebagai ketua PDIP DKI demi memuluskan keinginan sebagian elite PDIP mengusung duet Ahok-Djarot.(plt)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...