Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Senin, 27 Feb 2017 - 22:09:03 WIB
Bagikan Berita ini :

Ini Skenario Pengamanan Raja Salman di DPR

69rajasalman4.jpg
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Saud (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - DPR RI menerapkan pengamanan maksimal selama kunjungan Raja Arab Saudi, Salman bin Abdulaziz Al-Saud. Skenario pengamanan pun telah disiapkan.

Komandan pasukan Pamdal DPR AKBP Herry Ardyanto mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan pengamanan internal sebanyak 450 orang. Selain itu, ditambah dari Polda Metro Jaya dan Kodam Jaya, masing-masing 500 personel.

Menurut Herry, ada tiga bagian p. engamanan kedatangan Raja Salman di DPR RI. Ring satu berada di Gedung Nusantara, ring dua di halaman kompleks parlemen dan ring tiga di luar DPR RI.

"Kita melakukan pengamanan biasa sesuai protap. Karena ini tamu negara yang selevel dengan presiden, diberlakukan protap kita di bawah kendali Paspampres (Pasukan pengamanan Presiden)," ujarnya saat melakukan gladi bersih di Ruang Paripurna Utama, Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (27/2/2017) malam.

Peningkatan keamanan akan terasa menjelang kedatangan Raja Salman, diantaranya sterilisasi kompleks parlemen.

"Pasti lah (disterilkan), tanggal 1 dan 2 Maret. Tanggal 1 itu pra steril. Nanti tanggal 2 pagi udah steril. Alat-alat sudah kepasang, nggak boleh ada yang masuk," jelasnya.

Pada bagian lain, Herry mengatakan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla tidak hadir dalam kunjungan Raja Salman di Gedung DPR.

"Tidak datang (Presiden dan Wapres). (Yang datang) Panglima, Kapolri, beberapa menteri, didampingi Menkopolhukam," ujar Herry.(plt)

tag: #arab-saudi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement