Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 17 Apr 2017 - 08:09:12 WIB
Bagikan Berita ini :

Saat Ratusan Anak SD Lampung Bersurat ke Presiden dan Kapolri

39jokowisenyum.jpeg
Presiden Joko Widodo (Jokowi) (Sumber foto : ist)

JABUNG, LAMPUNG TIMUR (TEROPONGSENAYAN) - Sebanyak 300 pelajar sekolah dasar di Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung menulis surat ditujukan kepada Presiden Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Setiap siswa menulis harapan mereka kepada kedua pemimpin tersebut.

Ratusan siswa SD ini adalah dari SDN 1 Jabung, SDN 1 Negara Batin, SDN 2 Jabung, dan SDN 1 Negeri Saka, di Kecamatan Jabung, Kabupaten Lampung Timur.

Kegiatan menulis surat kepada Presiden Joko Widodo dan Kapolri Tito Karnavian itu berlangsung di Desa Negara Batin, Jabung, Minggu (16/4/2017).

Salah satu surat kepada Presiden Joko Widodo ditulis oleh Murdiyah siswi SDN 1 Negara Batin. Dia menulis harapan dan doa kepada orang nomor 1 di Indonesia ini.

Isi surat dari Murdiyah yang dibacakan itu: "Assallammualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh. Kepada yang terhormat Bapak Presiden RI di tempat. Salam sejahtera, kami sampaikan kepada bapak pemimpin negara tercinta ini, semoga bapak memimpin negeri ini dengan baik dan adil. Semoga Allah senantiasa memberikan perlindungan kepada bapak presiden.

Bapak Presiden yang saya hormati, kami selaku rakyat Indonesia tentunya mengidam-idamkan suatu negara tenteram, makmur, dan aman ditempati. Itu saja yang saya sampaikan, dan doa dari saya semoga bapak selalu sehat memimpin negeri ini. Wassallammualaikum Warahmatulohi Wabaroktuh".

Berikutnya surat kepada Kapolri Jenderal Tito Karnavian yang ditulis oleh Junirun, siswa SDN 1 Negara Batin. Dia menulis bercita-cita menjadi polisi, dan ingin daerahnya tidak dikenal lagi sebagai daerah begal dan maling.

"Assallammualaikum Warahmatullahi Wabaroktuh. Buat Bapak Kapolri Tito, saya ingin Jabung dimajukan dan jalan di Jabung dibagusi. Saya ingin Jabung dijaga polisi, karena kami tidak ingin Jabung dikenal banyak begal dan pencuri.

Kami di Jabung banyak tanaman yang bermanfaat, dan saya ingin jadi polisi seperti Bapak Tito. Wassallammualaikum Warahmatullahi Wabaroktuh".

Kegiatan menulis oleh siswa SD yang ditujukan kepada Presiden Joko Widodo dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian itu adalah inisiasi sejumlah organisasi kepemudaan di Kecamatan Jabung, di antaranya Himpunan Pemuda Jabung (HPJ), Ikam Jabung Sai (IJS), pegiat literasi seperti Sugeng Hariyono yang dikenal dengan motor pustaka, dan jurnalis di Provinsi Lampung serta mendapat dukungan dari kepolisian Resor Lampung Timur dan Pemkab Lampung Timur. (plt/ant)

tag: #jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...