Jakarta
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 15 Mei 2017 - 17:06:34 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies: Tim Sinkronisasi Bekerja Sukarela

2anies-bagus.jpg
Anies Baswedan (Sumber foto : Alfian Risfil/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI terpilih Anies Baswedan mengatakan bahwa Tim Sinkronisasi Anies-Sandi tidak dibayar seperser pun.

Tim Sinkronisasi Anies-Sandi sendiri diisi delapan personel, yang terdiri dari berbagai latar belakang keilmuan dan profesi. Tim itu diketuai mantan menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Sudirman Said.

"Biayanya dari kita sendiri dan mereka bekerja secara sukarela. Jadi kalau ini iuran istilahnya semuanya kita talangi, tempat juga kita pinjam jadi bentuknya macam-macam," kata Anies di Rumah Partisipasi Jalan Borobudur, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (15/5/2017).

Anies berterima kasih atas bantuan semua personel di tim yang mau meluangkan waktu. Ia mengaku, semua personel Tim Sinkronisasi diminta untuk membantu di tengah kesibukan masing-masing.

Selain itu, Anies membantah bahwa pemilihan mereka ada campur tangan partai politik.

"Tidak ada (campur tangan partai politik)," tepisnya.

Sebelumnya, Anies mengumumkan Tim Sinkronisasi di kantor DPP PKS di Cilandak, Jakarta Selatan, Selasa (9/5/2017) melalui keterangan tertulis. Dalam keterangan tertulis itu disebutkan, nama-nama personel Tim Sinkronisasi diumumkan setelah berkonsultasi dengan tim inti pemenangan dari unsur PKS dan Gerindra. Pengumuman Tim Sinkronisasi itu juga sekaligus pembubaran tim pemenangan Anies-Sandi.

Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu menyebut, Tim Sinkronisasi bekerja melakukan persiapan selama menunggu pelantikan pada Oktober nanti. Sehingga ketika Anies-Sandi dilantik, bisa langsung bekerja. Tim ini bersifat adhoc atau sementara. Tim akan dibubarkan pada Oktober atau ketika Anies-Sandi dilantik.(yn)

tag: #anies-baswedan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...