Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 26 Jun 2017 - 09:25:10 WIB
Bagikan Berita ini :

Alhamdulillah, Perayaan Idul Fitri di Jayapura Aman

23shalat-idul-fitri2.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Istimewa)

JAYAPURA (TEROPONGSENAYAN)--Kapolres Jayapura Kota, Papua, AKBP Marison Tober Hamonangan Sirait menyatakan, perayaan Idul Fitri 1438 Hijriah di wilayahnya berjalan aman dan lancar.

"Perayaan Idul Fitri di Kota Jayapura aman dan lancar, sejauh ini belum ada laporan yang menonjol," kata AKBP Marison Tober Hamonangan Sirait ketika di konfirmasi dari Kota Jayapura, Papua, Minggu (25/6/2017) malam.

Mantan Kapolres Keerom itu menjelaskan, sejak dilaksanakan salat Idul Fitri hingga Minggu malam situasi Kamtibmas di Ibu Kota Provinsi Papua itu terbilang kondusif.

"Jadi, ada 60 titik pelaksanaan Salat Idul Fitri di Kota Jayapura, diantaranya yang digelar di Mako Brimob, Mapolda Papua dan Denzipur Waena dan semuanya berlangsung aman. Jajaran di lapangan juga terus lakukan patroli sejak malam," katanya.

Terkait pengamanan selama lebaran, suami dari Diana Sondakh itu, menyampaikan bahwa pada Sabtu (24/6) malam, Kapolda Papua Irjen Pol Boy Rafli Amar bersama sejumlah pejabat utama melakukan kunjungan kesejumlah pos dan Polsek yang ada di wilayah hukum Polres Jayapura.

"Sekitar pukul 21.00 WIT Sabtu malam, Pak Kapolda sambangi Polsub Sektor Heram dan memberikan atensi kepada jajaran agar meningkatkan patroli guna mengurangi tindak kejahatan, termasuk melakukan pendekatan kepada masyarakat," katanya.

Lebih lanjut, lulusan Akpol 1999 itu juga berpesan agar masyarakat di Ibu Kota Provinsi Papua yang merayakan Lebaran agar lebih mawas diri dalam menggunakan moda transportasi, baik darat, laut dan udara.

"Harapannya agar lebih berhati-hati dalam merayakan Lebaran, utamakan keselamatan. Dan bagi rumah yang ditinggalkan karena mudik, tolong dititipkan kepada tetangga untuk ikut mengawasi, mobil atau motor yang digunakan cek kesiapannya layak jalannya," katanya.

Diketahui, saat perayaan Idul Fitri tahun 2015 silam, sekelompok orang membakar masjid di Kabupaten Tolikara, Papua menjelang shalat Ied, sekitar pukul 07 00 WIT, Jumat (17/7/2015).

Selain Masjid, enam rumah dan 11 kios dilaporkan ikut terbakar.(yn/ant)

tag: #ramadhan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Ali Wongso: SOKSI Dukung Penuh Jokowi dan Gibran Berada di Partai Golkar

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 25 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketum SOKSI ,Ir. Ali Wongso Sinaga mendukung penuh Pak Jokowi dan Pak Gibran berada di Partai Golkar. Hal ini sebagaimana pernyataan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto ...
Berita

Bamsoet Apresiasi KPU dan Dukung Penetapan Prabowo - Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan ...