Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Selasa, 27 Jun 2017 - 15:09:02 WIB
Bagikan Berita ini :

GNPF-MUI Bantah Minta Ketemu Jokowi di Istana

36bahtiar-nasir.jpg
Bachtiar Nasir (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Majelis Ulama Indonesia (GNPF-MUI) Bachtiar Nasir membantah pihaknya yang meminta bertemu Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Minggu (25/6/2017) lalu.

Menurut Bachtiar, pertemuan di Istana Merdeka itu adalah rangkaian 'Aksi Bela Islam' 411 dan 212 yang digagas pihak GNPF MUI, yang sebelumnya tidak bisa bertemu Jokowi.

"Pertemuan mendadak itu, kan kesannya mendadak GNPF ketemu Presiden. Ini salah besar. Ini jalan panjang dari Aksi 411, yang merupakan gagasan, sekaligus hari lebaran dalam rangka silaturahmi. Karena suasana lebaran keliatannya cocok nih," kata Bachtiar di AQL Islamic Center, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (27/6/2016).

Lebih jauh, Bachtiar membeberkan, dalam pertemuan tersebut, terjadi dialog antara GNPF dengan Jokowi membahas ketidakjelasan hukum yang menimpa ulama dan aktivis Islam, serta penyelesaiannya.

"Kami sangat memahami bahwa pihak rezim (Jokowi) itu tidak merasa melakukan diskriminasi muslim dan non muslim. Itu nyatanya di perasaan sana," ujarnya.

"Kami sadari Pak Presiden tidak merasa adanya kriminalisasi ulama. Tidak merasa adanya upaya-upaya menyematkan Islam dengan sematan intoleran. Kami datang untuk menyampaikan bahwa faktanya memang ada," jelasnya.(yn)

tag: #gnpfmui  #jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement