Berita
Oleh M Anwar pada hari Kamis, 27 Jul 2017 - 06:57:13 WIB
Bagikan Berita ini :

Hari Ini, SBY dan Prabowo Ketemuan Cuma Tempatnya Masih Rahasia

71_G_v5D5H.jpg
Prabowo Subianto (Sumber foto : Dok Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dikabarkan, akan melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto, pada Kamis (27/7) besok.

Saat dikonfirmasi, Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Roy ‎Suryo membenarkan pertemuan dua tokoh tersebut. "Insya Allah (ada pertemuan)," ujar Roy saat dihubungi, Rabu (26/7).

Namun mantan Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) ini‎ merahasiakan ihwal pertemuan itu untuk membicarakan apa. Namun yang jelas ada pertamuan tersebut benar. "(Soal pembahasan) dalam politik apa saja bisa terjadi‎, demi kepentingan bangsa ini," katanya.

Dikonfirmasi terpisah, Ketua DPP Partai Demokrat Imelda Sari membenarkan adanya pertemuan antara SBY dengan Prabowo. Namun dia belum mengetahui pertemuan dua tokoh ini akan digelar di mana. "Besok aku update ya kalau sudah ada info," ucap Imelda.

Imelda juga enggan mengungkapkan pertemuan itu membahas apa. "Tunggu ya sabar," pungkasnya. (aim)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Soroti Kasus Pinjaman Shopee Paylater, Anggota Komisi XI DPR Dorong OJK Tindaklanjuti dan Perketat Perlindungan Konsumen

Oleh Fath
pada hari Rabu, 24 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)– Menanggapi maraknya aduan masyarakat mengenai kasus penagihan yang tidak sesuai aturan, pengaktifan sepihak dan penyalahgunaan akun SPaylater oleh orang lain, Puteri ...
Berita

Sah, KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih 2024

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --KPU RI akhirnya resmi menetapkan, Capres-Cawapres 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden-wakil presiden terpilih Pilpres 2024. Penetapan tersebut ...