Berita
Oleh Sahlan pada hari Jumat, 18 Agu 2017 - 15:12:56 WIB
Bagikan Berita ini :

Beranikah Novanto Bawa Kasusnya ke Praperadilan?

22setnov_golkar.jpg
Setya Novanto (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Sekjen Golkar Idrus Marham belum bisa memastikan apakah Setya Novanto akan menempuh praperadilan atau tidak. Ketum Golkar itu telah ditetapkan sebagai tersangka kasus e-KTP oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

"Saya tidak dalam posisi itu. Kita sudah serahkan kepada ketua bidang hukum dan HAM, nah saya tidak dalam posisi itu," kata Idrus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (18/8/2017).

Idrus mengakui, awalnya DPP Golkar mendorong Novanto mengambil langkah praperadilan. Tapi sejauh ini, dirinya belum mengetahui pasti apakah Ketua DPR RI itu bersedia atau tidak menempuh jalur hukum.

"Tadinya iya (mendorong praperadilan, tapi perkembangan belum kita lihat lagi. Dan itu semua Pak Novanto secara pribadi akan ambil atau tidak, tapi kalau dari Golkar kita serahkan ketua bidang hukum dan HAM," tandasnya.

Setya Novanto ditetapkan sebagai tersangka korupsi e-KTP karena diduga menyelewengkan wewenangnya untuk memperkaya diri sendiri atau orang lain atau korporasi.

Melalui Andi Agustinus alias Andi Narogong, Setya diduga berperan dalam proses penganggaran dan pengadaan e-KTP, serta pengaturan pemenang tender proyek senilai Rp 5,9 triliun. Akibat perbuatannya, negara mengalami kerugian Rp 2,3 triliun.(yn)

tag: #korupsi-ektp  #setya-novanto  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...