Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Selasa, 26 Sep 2017 - 14:20:08 WIB
Bagikan Berita ini :

Fotonya dengan Patung Tokoh Komunis Disoal, Begini Penjelasan Fadli Zon

88Fadli-Zon-Lenin.jpg
Fadli Zon dan patung tokoh komunis Rusia, Lenin di museum patung lilin Madame Tussaud, London, Inggris yang beredar di media sosial (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Netizen ramai menyoroti foto Wakil Ketua DPR Fadli Zon dengan patung tokoh komunis asal Rusia, Lenin di media sosial.

Lantaran mengundang polemik, Fadli pun angkat bicara soal foto dirinya tersebut. Ia juga menjelaskan kata 'Kamerad' dalam penjelasan fotonya itu.

Dia mengaku tidak cuma berfoto dengan Lenin, tapi juga dengan tokoh lain, di antaranya Mahatma Gandhi.

"Kenapa ada foto dengan Lenin? Ya saya suka saja, karena saya kan memang mempelajari. Saya mempelajari Lenin, saya mempelajari Stalin. Saya kan (kuliah) sastra Rusia," ucap Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (25/9/2017).

Fadli kemudian mengunggah foto itu di Facebook dengan memberi caption 'Dengan Kamerad Lenin di Madame Tussaud'. Dia lalu menjelaskan makna 'kamerad' yang disematkan ke Lenin.

"Kamerad itu kan artinya, ada juga dalam bahasa Rusia, itu tabaris/tawaris, tapi kamerad itu ya seperti 'bung' gitu," ucap Waketum Gerindra ini.

Foto lama Fadli Zon yang mendatangi Karl Max juga ramai disebarkan lagi. Dia mengaku memang punya hobi berziarah, mulai dari makam Lenin, makam nabi, hingga makam musisi.

"Karena saya datang ke situ mereka adalah orang-orang yang ada di dalam sejarah dan yang saya pelajari konteksnya. Hanya itu," ujar Fadli.

Meski ziarah, Fadli menepis itu berarti dia mengidolakan semua tokoh tersebut. Seperti Stalin, Fadli mengaku tidak mengidolakan Stalin meski mendatangi makam dan hafal sejarahnya.

Walaupun berfoto bareng patung tokoh komunis, Fadli menegaskan dia antikomunis.

"Saya antikomunis kok, saya dari dulu antikomunis. Mereka tahu dan bahkan yang ngelawan kelompok komunis saya juga salah satunya. Tapi kalau saya mempelajari itu karena bidang studi saya sastra Rusia," tegasnya.

Fadli berpose dengan patung Lenin pada 2002 di museum patung lilin Madame Tussaud, London, Inggris.(yn)

tag: #fadli-zon  #komunisme  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Surya Paloh Sambangi Prabowo Subianto di Kertanegara

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 25 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto menerima kunjungan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. Keduanya melakukan pertemuan di kediaman ...
Berita

Ali Wongso: SOKSI Dukung Penuh Jokowi dan Gibran Berada di Partai Golkar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketum SOKSI ,Ir. Ali Wongso Sinaga mendukung penuh Pak Jokowi dan Pak Gibran berada di Partai Golkar. Hal ini sebagaimana pernyataan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto ...