Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Minggu, 22 Okt 2017 - 10:59:31 WIB
Bagikan Berita ini :

Didukung Masyarakat Ponorogo, Khofifah Siap Maju di Pilgub Jatim

10khofifah-indar-parawansa-dg.jpg
Khofifah Indar Parawansa (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Dukungan terhadap Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa untuk maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur semakin meluas. Khofifah pun menyatakan siap maju di Pilkada Jatim 2018, jika diberi kepercayaan.

"Saya siap untuk berproses dalam Pilkada Jatim yang akan datang jika diberi kepercayaan untuk maju Pilgub Jatim 2018," kata Khofifah, Sabtu (22/10/2017).

Salah satu dukungan datang dari Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni dan masyarakat Ponorogo. Dalam Resepsi Tasyakuran Peringatan 28 tahun Ponpes Putri Al Mawaddah, Ponorogo, Sabtu. Ipong terang-terangan meminta kepada tamu undangan yang hadir ikut mendukung Khofifah agar menjadi gubernur Jatim 2018 mendatang.

Menurut Ipong, Khofifah pantas memimpin Jawa Timur. Sepak terjangnya dalam kancah politik nasional dianggap cukup matang dan berpengalaman.

"Mudah-mudahan Ibu Khofifah jadi Gubernur Jatim. Mari kita semua berdoa dan mendukung," kata Ipong yang disambut tepuk tangan meriah tamu undangan.

Khofifah yang hadir dalam acara tasyakuran tersebut beberapa kali melemparkan senyum kepada para undangan. Oleh pengasuh pondok pesantren, Khofifah diminta meresmikan Gedung Al Urwatul Wutsqo di lingkungan Ponpes Putri Al Mawaddah, Ponorogo.

Seusai acara, Khofifah diundang makan siang di Pendopo Kabupaten Ponorogo. Disana, Khofifah telah ditunggu ratusan anggota organisasi sayap Nahdlatul Ulama antara lain pengurus dan anggota GP Anshor, Pengurus Cabang Muslimat NU, Fatayat NU, Banser, aktifis PMII, IPPNU, dan Pergunu.(yn/ant)

tag: #pilkada-jatim-2018  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...