Jakarta
Oleh Alfian Rifsil Auton pada hari Kamis, 07 Des 2017 - 06:58:27 WIB
Bagikan Berita ini :

Bapemperda DPRD DKI Pantau Langsung Tiga Pasar Hasil Revitalisasi

7IMG-20171206-WA089.jpg
Haji Lulung bersama anggota ‎Bapemperda DPRD DKI berdialog dengan Arief Nasrudin, disela-sela kunjungan ke‎ pasar milik PD Pasar Jaya,‎ Rabu (6/12/2017) (Sumber foto : Dokumen TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD DKI Jakarta melakukan kunjungan ke sejumlah pasar milik PD Pasar Jaya di Ibu Kota DKI,‎ Rabu (6/12/2017).‎‎

Rombongan dewan dipimpin langsung oleh Ketua Bapemperda DKI Jakarta, Abraham 'Lulung' Lunggana didampingi‎‎ Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin ‎bersama jajaran.‎

Kunjungan tersebut dilakukan untuk melihat langsung kondisi pasar yang baru saja selesai direvitalisasi. Yakni, Pasar Walang Baru, Pasar Jembatan Merah, dan Pasar Senen Blok 3.‎

Wakil Ketua Bapemperda DPRD DKI Jakarta, Merry Hotma menyebut, selain untuk melihat langsung kondisi pasar, agenda kunjungan dewan ini juga penting mengingat Bapemperda DKI saat ini tengah melakukan pembahasan dan penelitian pasal Raperda tentang pengelolaan dan pengembangan usaha PD Pasar Jaya. ‎

"Kami berdialog langsung dengan para pedagang untuk menyerap sejumlah aspirasi. Dewan merasa perlu melihat langsung berbagai sarana dan prasarana pasar yang berkaitan dengan hal yang kita bahas," ujar politisi PDI-P itu.

Senada dengan Merry, Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin mengatakan, kunjungan wakil rakyat Kebon Sirih ini akan memberikan gambaran terkait pembahasan draft Raperda tersebut.

"Kita berharap ada gambaran dan masukan yang bisa didapatkan untuk nantinya menjadi bahan teknis Raperda yang sedang kita bahas," katanya.

Arief menyebut, pasar yang dikunjungi dewan adalah jenis pasar rakyat bersubsidi, pasar mixused dan pasar komersil.

Terpisah, Ketua Bapemperda DKI Jakarta, Abraham Lulung Lunggana meminta agar PD Pasar Jaya segera merevitalisasi Pasar Senen Blok VI.

Sebab, menurut Haji Lulung, saat dirinya meninjau pasar tersebut, kondisi fisiknya sudah tidak layak dan sangat memprihatinkan.

"Kami (DPRD) minta kenyamanan pedagang dan pengunjung di Pasar Blok VI ditingkatkan, dan keamanannya lebih terjamin," tegas Wakil Ketua DPRD DKI ini.

"Pemda dan DPRD akan melakukan percepatan untuk mencarikan langkah-langkah agar secepatnya revitalisasi bisa dilakukan," kata Haji Lulung menambahkan.

Untuk diketahui, dalam kesempatan ini beberapa anggota DPRD DKI yang turut blusukan antara lain, Dwi Ratna asal Fraksi Gerindra, Sereida Tambunan asal Fraksi PDI-P, dan Santoso asal Fraksi Demokrat. (icl)

tag: #dki-jakarta  #dprd-dki  #haji-lulung  #pd-pasar-jaya  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...