Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Senin, 11 Des 2017 - 17:55:12 WIB
Bagikan Berita ini :

‎Banjir Satu Meter, Terowongan Dukuh Atas Lumpuh

91Dukuh-Atas.jpg
Banjir di terowongan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Senin (11/12/2017) (Sumber foto : Alfian Risfil/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Hujan dengan intensitas tinggi mengguyur Jakarta pada Senin (11/12/2017) siang. Akibatnya sejumlah ruas jalan di Ibu Kota mengalami banjir, salah satunya di terowongan Dukuh Atas.

Berdasarkan pantauan di lokasi, terowongan Dukuh Atas yang menghubungkan Jalan Sudirman dengan kawasan Menteng-Manggarai serta Tanah Abang itu lumpuh total.

Air tergenang hingga mencapai 1 meter di bagian tengah terowongan. Akibatnya kendaraan tak bisa melintas.

Arus lalu lintas dari arah Tanah Abang terpaksa dialihkan ke Jalan Sudirman. Sedangkan kendaraan dari arah Manggarai yang hendak menuju Tanah Abang dibelokkan ke arah Setia Budi.

Imbasnya kemacetan memanjang di seluruh ruas jalan di sekitar terowongan Dukuh Atas tak bisa dihindari.(yn)

tag: #banjir-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...