Berita
Oleh Faisal Fadly pada hari Kamis, 18 Jan 2018 - 18:08:51 WIB
Bagikan Berita ini :

Menkominfo Minta Google Blokir Aplikasi LGBT

73RUDIANTARA.jpg
Rudiantara (Sumber foto : istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kementerian Komunikasi dan Informatika mengirimkan permintaan kepada Google untuk melakukan penghentian 73 aplikasi bermuatan LGBT serta memblokir 15 DNS dari 15 aplikasi LGBT di Google Play Store.

"Senin (15 Januari 2018) lebih dari 70 aplikasi sudah kami minta Google untuk diblok. Ada aplikasi yang pindah terus dan sudah menggunakan DNS lebih dari enam kali," kata Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara di Gedung Kemkominfo, Jakarta, Kamis (18/1/2018)

Salah satu aplikasi bermuatan LGBT, tutur Rudiantara, telah diblokir pada 2016, kemudian berpindah DNS dan telah diblokir lagi oleh Kemkominfo. Namun setelah diblokir, aplikasi itu berpindah DNS lagi pada 2018 sehingga Kemkominfo meminta Google untuk menghentikan lagi.

Rudiantara mengatakan Kemkominfo akan terus memantau aplikasi berkonten negatif di Internet, termasuk kegiatan yang melanggar norma kesusilaan.

"Kami harus pantau terus. Saat muncul, kami blok, muncul kami blok lagi. Tidak pernah berhenti perangi itu," ucapnya.Selama Januari 2018, dari hasil penelusuran dan pengaduan masyarakat, sejumlah 169 situs LGBT yang bermuatan asusila telah diblokir. Selain itu, terdapat 72.407 konten asusila pornografi yang telah ditangani pada Januari 2018.

Kementerian Komunikasi dan Informatika mengimbau masyarakat tidak menggunakan aplikasi bermuatan LGBT atau aplikasi lainnya yang tidak sesuai dengan norma sosial budaya bermasyarakat di Indonesia. Penyelenggara konten global dan nasional juga diimbau aktif dalam menjamin ketersediaan konten positif dan menekan jumlah konten negatif. (Ant/icl)

tag: #kemenkominfo  #lgbt  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...