Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Sabtu, 20 Jan 2018 - 14:04:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Formappi: Revisi UU MD3 Hanya untuk Menyenangkan PDIP

96lucius-karus.jpg
Lucius Karus (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Peneliti Forum Masyarakat Peduli Parlemen Indonesia (Formappi) Lucius Karus menilai, revisi Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2014 tentang MPR, DPR, DPRD, dan DPD (UU MD3) tidak kompreshensif.

"Kelihatannya (pembahasan revisi UU MD3) membatasi diskursus kursi pimpinan. Dalam proses revisi ini hanya bagaimana menyenangkan PDIP sebagai partai peraih kursi terbanyak dengan memberikan jatah satu kursi di level pimpinan," ujar Lucius melalui keterangan pers yang diterima TeropongSenayan, Sabtu (20/1/2018).

Lucius mengatakan, seharusnya revisi UU MD3 itu tidak berdasarkan paket tetapi menggunakan sistem proposional. Di mana, yang menjadi pimpinan DPR RI adalah lima partai politik terbesar dalam setiap Pemilu.

Ia pun juga menyesalkan sikap PDIP yang menerima usulan agar revisi UU MD3 hanya penambahan kursi pimpinan. Seharusnya, partai moncong putih itu, yang merupakan partai pemenang pemilu harus bisa merubah revisi UU MD3 itu tidak menggunakan sistem paket lagi.

"Sehingga seharusnya PDIP menginisiasi revisi MD3 tak sekedar pada perubahan jumlah kursi pimpinan DPR sehingga mengakomodasi fraksinya, tetapi harus mengubah mekanisme pemilihan pimpinan agar tidak lagi menggunakan sistem paket yang telah menggusur jatahnya sebagai pemenang Pemilu," katanya.

"Jadi paling ideal revisi MD3 harus dilakukan secara menyeluruh, tidak hanya terkait kursi pimpinan saja, tetapi menyangkut aspek-aspek lain yang dirasa sebagai kendala bagi DPR dalam menghasilkan kerja-kerjanya sebagai wakil rakyat. Misi pembaharuan UU harus diproyeksikan untuk suatu jangka waktu tertentu ke depannya bukan justru untuk melayani syahwat partai-partai berkuasa akan kursi dan kursi," tambahnya.(yn)

tag: #uu-md3  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

KPU Undang Presiden Umumkan Pemenang Pilpres 2024

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berencana mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri langsung penetapan pemenang Pilpres 2024. Rencanannya, acara tersebut ...
Berita

Kondisi Anaknya Sungguh Tragis di Tangan Mantan Suaminya, Lisa Tak Kuasa Membendung Airmata

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ini adalah suatu kisah pilu yang dituturkan oleh seorang ibu kandung bernama Lisa yang memiliki seorang putri berinsial GI, dan GI adalah putri keduanya yang telah ...