Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Selasa, 06 Feb 2018 - 22:08:12 WIB
Bagikan Berita ini :

Dianggap Layak Dampingi Jokowi, Ini Respon Romy

64ppp.jpg
M Romahurmuziy (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Romahurmuziy menanggapi santai pendapat Pengamat Politik Syarifuddin Asrori yang menilainya layak menjadi calon wakil presiden (Cawapres) pendamping Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 mendatang.

"Masa hanya karena sehari bersama Presiden jadi Cawapres, yang benar aja, saya enggak mau mendahului," kata Romy Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/2/2018).

Yang terpenting baginya, bagaimana mengembalikan kebesaran PPP pada Pemilu Legislatif. Pascadirundung masalah di internal PPP.

"Sebagai pengusung Pak Jokowi tentu kita pada saatnya akan memberikan masukan kepada presiden, karena pencalonan sudah tidak akan lama lagi, 10 Agustus," tuturnya.

Namun, dia mengungkapkan bahwa sering kali menanyakan pendapat konstituen PPP mengenai siapa yang layak diusung pada Pilpres 2019 mendatang. Dan pada April 2018 nanti, PPP akan membahasnya lebih serius.

"Kami setiap kali turun selalu bertanya kepada ulama dan bertanya kepada konstituen, dan kami pada April akan melangsungkan Munas Alim Ulama membahas tersebut," ujarnya.

Sebelumnya, Romi mendampingi Jokowi saat menghadiri acara peresmian lapangan tenis terbuka dan tertutup di Gelora Bung Karno, Jakarta dan Haul Majemuk Masyayikh di Pondok Pesantren Salafiyah Safi'iyah Sukorejo, Situbondo, Sabtu 3 Februari 2018. (icl)

tag: #pemilu-2019  #ppp  #romi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...