Berita
Oleh ferdiansyah pada hari Selasa, 13 Feb 2018 - 08:21:01 WIB
Bagikan Berita ini :

Tolak Silaturahmi Paslon Pilgub, NU Jatim Dipuji

26KHMarufAmin.jpg
Ketua Umum MUI KH Ma`ruf Amin (Sumber foto : ist)


SURABAYA (TEROPONGSENAYAN)--Majelis Ulama Indonesia (MUI) menilai Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur telah bersikap netral menyikapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jatim 2018, setelah dengan tegas menolak pengajuan silaturahmi dari masing-masing pasangan calon.

"Saya kira sikap NU Jatim sudah bagus," ujar Ketua Umum MUI KH Ma`ruf Amin di Surabaya, Senin (12/2/2018).

Kiai asal Tangerang, Banten, itu menegaskan bahwa pengurus Nahdlatul Ulama memang harus bersikap netral terhadap seluruh pasangan calon kepala daerah.

Dia menyarankan ada dua pilihan yang bisa dilakukan pengurus NU dalam menyikapi pengajuan silaturahmi dari pasangan calon kepala daerah.

"Pertama adalah menerima silaturahmi seluruh pasangan calon kepala daerah atau, yang kedua, adalah sama sekali tidak menerima semuanya," tuturnya.

Terkait hal itu, Ma`ruf Amin yang juga menjabat Rais Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, memuji sikap NU Jatim yang dengan tegas menolak pengajuan silaturahmi dari seluruh pasangan calon kepala daerah di Pilkada Jatim 2018.

Sikap NU Jatim yang menolak silaturahmi seluruh pasangan calon gubernur di Pilkada Jatim sebelumnya dilontarkan oleh kubu Khofifah-Emil.

Saat dikonfirmasi dalam kesempatan menghadiri kegiatan di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, Khofifah membenarkan pengajuannya untuk bersilaturahmi di Kantor NU Jatim ditolak.

"Tapi pengurus NU Jatim menyatakan masih mau menerima silaturahmi dari tim pemenangan kami," katanya. (plt/ant)

tag: #pilkada-jatim-2018  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...