Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Kamis, 22 Feb 2018 - 18:55:31 WIB
Bagikan Berita ini :

Novel: Terima Kasih Bapak Presiden Telah Menanggung Biaya Pengobatan

95Novel-di-KPK.jpg
Novel Baswedan saat tiba di Gedung KPK, Jakarta, Kamis (22/2/2018) setelah menjalani pengobatan di Singapura (Sumber foto : Twitter KPK )

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Penyidik KPK Novel Baswedan telah kembali ke Indonesia setelah menjalani pengobatan di Singapura. Ia berterima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan.

"Juga kepada Bapak Presiden, Wapres yang telah memberi perhatian, dukungan dan juga terkait pembiayaan saya selama pengobatan di Singapura," kata Novel di Gedung KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Kamis (22/2/2018).

Selain itu, Novel mengucapkan terima kasih kepada jurnalis dan para pegawai KPK yang terus memotivasi dirinya.

"Itu suatu hal yang luar biasa dan dukungan yang baik," ucap dia.

Dalam kesempatan itu, Novel juga mengingatkan agar teror terhadap dirinya tidak membuat nyali siapapun, terutama pegawai KPK, ciut. Namun justru harus jadi penyemangat untuk memberantas korupsi di Indonesia.

Dalam jumpa pers ini hadir mantan Ketua KPK Abraham Samad, para penyidik dan pegawai KPK, serta Juru Bicara KPK Febri Diansyah.(yn)

tag: #kpk  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...