Berita
Oleh ferdiansyah pada hari Sabtu, 24 Feb 2018 - 18:36:57 WIB
Bagikan Berita ini :

AHY Bakal Bertemu Megawati, Ini Yang Dibahas

38ahydanmegawati.jpg
Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri (Sumber foto : ist)


BALI (TEROPONGSENAYAN)--Agus Harimurti Yudhino (AHY), putra sulung Presiden keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), diagendakan bakal bertemu Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri. Beberapa agenda akan dibahas dalam pertemuan tersebut.

"Kami akan mencari waktu yang tepat, setelah rakernas kami akan membahas implementasi dari seluruh keputusan dan rekomendasi rakernas. Dan kami akan berikan ruang untuk dialog dengan partai lain," kata Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, di Denpasar, Sabtu (24/2/2018).

Kepada media, Hasto mengaku pertemuan antarkeduanya yaitu terkait dengan membangun kesepahaman serta membahas isu terbaru.

"Tidak harus kerja sama mengusung capres- cawapres, hal-hal realisitis lebih dulu. Memahami visi misinya, platformnya," jelasnya.

Hasto menilai pertemuan tersebut merupakan hal yang biasa.

"Secara tradisi politik hal (dialog) yang kami anggap penting karena politik tanpa dialog, tanpa gotong royong akan kehilangan makna politik itu sendiri," ucapnya.

Selain AHY, Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan juga dikabarkan akan menemui Megawati. (plt/rep)

tag: #agus-yudhoyono  #megawati-soekarnoputri  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Sah, KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih 2024

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 24 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --KPU RI akhirnya resmi menetapkan, Capres-Cawapres 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden-wakil presiden terpilih Pilpres 2024. Penetapan tersebut ...
Berita

Hadiri Penetapan Presiden-Wapres Terpilih, Anies Hormati Proses Bernegara

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Paslon Capres-Cawapres 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar menghadiri, acara penetapan presiden-wakil presiden pemenang Pilpres 2024. Acara tersebut, diselenggarakan di ...