Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Minggu, 25 Feb 2018 - 10:44:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Taufik: Menjaga Nilai Tukar Rupiah, Tantangan Gubernur BI Baru

85Taufik-Kurniawan-2.jpg
Taufik Kurniawan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Masa kepemimpinan Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo akan berakhir pada 15 Mei 2018 mendatang. Presiden Joko Widodo pun telah mengirimkan calon nama pengganti Agus kepada DPR pada Jumat (23/2/2018) kemarin.

Wakil Ketua DPR Taufik Kurniawan mengatakan, sejumlah tantangan siap menyambut calon Gubernur BI yang baru.

“Beberapa tantangan sudah menanti calon pengganti Pak Agus Martowardojo. Salah satunya, menjaga nilai tukar rupiah dan inflasi di tengah ketidakpastian global. Suku Bunga Bank Sentral Amerika Serikat, ketidakstabilan geopolitik di Timur Tengah, dan dinamika di semenanjung Korea, masih sangat berpengaruh terhadap kurs rupiah,” kata Taufik, Sabtu (24/2/2018).

Politisi F-PAN itu berharap calon Gubernur BI yang diusulkan Presiden Jokowi juga bisa merancang kebijakan makro prudensial, kebijakan moneter dan fiskal lebih hati-hati agar mendapatkan kepercayaan dari pelaku pasar. Tantangan berikutnya, menurut Taufik, dengan hadirnya uang digital dan uang virtual.

“Di perkembangan digital saat ini, uang hadir bukan hanya dalam bentuk fisik, tapi juga virtual, seperti Bitcoin dan lainnya. Calon Gubernur BI harus mengetahui perkembangannya, dan melihat bagaimana pengaruh terhadap sektor perbankan Indonesia,” tandasnya.

Di sisi lain, Taufik menilai, jelang Pilkada Serentak 2018 hingga Pilpres dan Pileg 2019, posisi gubenur Bank Indonesia sangat strategis dalam mengawal keamanan sistem moneter.

“Menurut saya, Presiden Jokowi pasti mengusulkan nama yang satu visi dengan Presiden, terutama untuk kebijakan perbankan,” tutup Taufik.(yn)

tag: #taufikkurniawan  #wakilrakyat  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Soroti Kasus Pinjaman Shopee Paylater, Anggota Komisi XI DPR Dorong OJK Tindaklanjuti dan Perketat Perlindungan Konsumen

Oleh Fath
pada hari Rabu, 24 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)– Menanggapi maraknya aduan masyarakat mengenai kasus penagihan yang tidak sesuai aturan, pengaktifan sepihak dan penyalahgunaan akun SPaylater oleh orang lain, Puteri ...
Berita

Sah, KPU Tetapkan Prabowo-Gibran Presiden-Wapres Terpilih 2024

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --KPU RI akhirnya resmi menetapkan, Capres-Cawapres 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden-wakil presiden terpilih Pilpres 2024. Penetapan tersebut ...