Berita
Oleh sahlan ake pada hari Rabu, 11 Apr 2018 - 16:52:36 WIB
Bagikan Berita ini :

Pernyataan Bamsoet Soal Pilkada DPRD Tak Mewakili Golkar

25amali2.jpg
Ketua DPP Partai Golkar Zainudin Amali (Sumber foto : ist)


JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua DPP Partai Golkar Zainudin Amali menegaskan, partainya sampai saat ini masih mendukung Pilkada langsung. Jika ada suara-suara dari kader Golkar yang mewacanakan Pilkada melalui DPRD dipastikan itu pendapat pribadi dan tidak mewakili partai.

Sebelumnya, politisi Parti Golkar yang juga Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) mewacanakan pemilihan kepala daerah melalui DPRD.

Menurut Amali, hal wajar jika ada kader Golkar yang mempuyai pandangan sendiri mengenai pemilihan kepala daerah.

"Saya kira masing-masing orang bisa bersikap. Bisa berbeda, sesuai dengan keyakinan," kata Amali di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (11/4/2018).

Namun yang jelas, tambah dia, hingga kini Golkar masih mendukung Pilkada langsung.

"Golkar sampai hari ini mendukung pilkada langsung," ujar Amali.

Amali menambahkan, di internal Golkar belum ada pembahasan mengenai Pilkada melalui DPRD.

"Kalau di internal partai dalam pleno terakhir tidak ada itu. Tidak ada menyampaikan dan saya sudah berkali-kali menyampaikan saya mendukung pilkada langsung tidak ada teguran dari partai," kata Amali.

Ketua Komisi II DPR RI ini juga mengatakan, di komisinya tidak ada wacana mengenai Pilkada melalui DPRD.

"Tidak ada, sekarang kita sedang konsentrasi mengurus membahas PKPU tentang kampanye, dana kampanye dan lain sebagainya. Tidak ada pikiran merevisi undang-undang pilkada," tandasnya. (plt)

tag: #partai-golkar  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement