Berita
Oleh Sahlan pada hari Sabtu, 14 Apr 2018 - 08:25:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Pimpinan MPR Sebut Potensi Kelautan Indonesia Baru Dilirik di Era Gus Dur

14muzanigerindra.jpg.jpg
Ahmad Muzani (Sumber foto : Istimewa)

MANADO (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Ketua MPR Ahmad Muzani menyampaikan bahwa Indonesia sebagai negara kepulauan punya potensi laut yang luar biasa. Sayangnya, kata Muzani, potensi tersebut baru dilirik sejak pemerintahan mendiang Presiden KH Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.

Hal itu disampaikan Muzani saat acara pembukaan Pres Gathering Pimpinan MPR dengan Koordinatoriat Wartawan Parlemen di Manado, Jumat (13/4/2018).

“Dulu, potensi laut kita ada di halaman belakang pembangunan kita,” katanya.

Akibatnya, kata Muzani, yang terjadi kemiskinan identik dengan pesisir, kemiskinan identik dengan nelayan. Termasuk keindahan laut di masa lalu, belum dianggap sebagai potensi.

Memang kata Muzani, kelautan sebagai potensi tidak mudah dikembangkan, termasuk pergantian menteri berganti kebijakan.

“Jadi, bagaimana mendorong pembangunan kelautan yang bertumpu pada sektor maritim yang semakin baik,” akuinya.

Ia juga meyakini bahwa Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), dapat mengoptimalkan potensi kelautannya untuk menjadi destinasi wisata.

"Manado itu destinasi yang bisa diandalkan," kata Sekjen Gerindra ini.(yn)

tag: #mpr  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Buka Puasa Bersama Komunitas Morgan Sports Club, Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Ketua Dewan Pembina komunitas otomotif mobil klasik asal Inggris Morgan Sports Car Club Indonesia (MSCCI) dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ...
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...