Ragam
Oleh M Anwar pada hari Jumat, 20 Apr 2018 - 08:45:11 WIB
Bagikan Berita ini :

Sehatkah Makanan Sushi? Begini Paparan Ahli

75sushi.jpg.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Hidangan sushi sudah tak asing bagi sebagian masyarakat Indonesia. Tak sedikit orang yang menggemari makanan yang dikenal berasal dari Jepang itu.

Tetapi, apakah sushi menyehatkan tubuh?

“Sushi memiliki semua bahan yang menyehatkan, misalnya diisi ikan segar, dibungkus dengan lembaran rumput laut tipis dan disajikan dalam gulungan kecil yang rapi," ujar ahli gizi dari Mayo Clinic, Katherine Zeratsky.

Salah satu masalah terbesar saat mengonsumsi sushi adalah kontrol porsi. Meskipun mungkin terlihat bergizi seimbang, sushi dapat memiliki banyak kalori: satu gulungan sushi yang dipotong menjadi enam hingga sembilan potong dapat berisi sebanyak 500 kalori, kata Isabel Maples, ahli diet dari Akademi Nutrisi dan Diet di Amerika Serikat.

Sebagian besar kalori berasal dari beras putih yang dibuat menjadi nasi. Nasi sushi biasanya dibuat dengan menambahkan cuka dan gula, dan gula memberi lebih banyak kalori daripada nasi.

Anda bisa mengonsumsi setengah cangkir nasi putih hanya dalam satu gulung, kata Nancy Farrell, seorang ahli gizi diet terdaftar yang bermarkas di Fredericksburg , Va.

"Sangat mudah untuk memasukkannya ke mulut Anda, tanpa menyadari berapa banyak nasi yang Anda makan," kata dia seperti dilansir Time.(yn/ant)

tag: #kesehatan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Ragam Lainnya
Ragam

Film Buya Hamka Luar Biasa, Wajib Ditonton dan Perlu

Oleh Abdullah Al Faqir/Adang Suhardjo
pada hari Sabtu, 29 Apr 2023
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketika saya menerima undangan dari Chandra Tirta W saat itu saya sedang di Bandung, dan saya mempercepat kepulangam ke Jakarta dari rencana sebelumnya akan pulang hari ...
Ragam

Abdul Wachid Gelar Acara Bukber dan Santunan Bersama 1000 Anak-anak Yatim dan Piatu

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari fraksi partai Gerindra, Abdul Wachid mengadakan acara buka bersama dan santunan bagi seribuan anak-anak Yatim dan Piatu di kediamannya. Rangkaian ...