Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Rabu, 02 Mei 2018 - 16:10:13 WIB
Bagikan Berita ini :

Kritikan Rocky Gerung Terhadap Jokowi Soal Pendidikan

19Rocky-Gerung.jpg.jpg
Rocky Gerung (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Setiap tanggal 2 Mei diperingati sebagai Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Pengamat politik Rocky Gerung menilai, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak punya konsep soal pendidikan di Indonesia.

Dia mencontohkan soal Jokowi yang meminta para siswa sekolah menyebutkan nama-nama ikan, yang sama sekali tidak merangsang pikiran peserta didik.

"Kalau sekedar menanyakan nama-nama ikan itu justru mendungukan kehidupan bangsa. Karena kita di ajar sekedar mengisi pertanyaan multiple choice," kata Rocky di Hotel Aston, Jakarta Selatan, Rabu (2/5/2018).

"Tidak diajar untuk logika, coba nama ikannya apa depannya M, dikasih clue bahkan. Jadi bagaimana merangsang pikiran. Kenapa ikan ga bisa naik pohon, itu menimbulkan korelitas anak didik sehingga pulang dia akan diskusi dengan temannya sesama anak SD, dan orangtuanya ia libatkan," tambahnya.

Untuk itu, Rocky menegaskan, seharusnya pemimpin sekarang bukan sekedar menghafal seperti 'Doraemo, melainkan punya konsep berpikir bagaimana pendidikan di Indonesia bisa berkembang signifikan dengan sebuah terobosan.

"Kalau dia pulang hanya bahagia karena sepeda, bukan karena kenikmatan berpikir. Jadi kita dalam suasana itu hari-hari. Kalo kita jawab apa dalil pendidikan kita, pemimpin macam apa yang kita butuhkan supaya bisa menjawab ikan tidak bisa naik pohon," tuturnya.

"Benar bahwa konstitusi memberi tugas oleh pemimpin tertinggi untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Jadi mencerdaskan kehidupa bangsa bukan tujuan bernegara, tapi tugas untuk pemimpin," pungkasnya.(yn)

tag: #pendidikan  #rocky-gerung  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Ali Wongso: SOKSI Dukung Penuh Jokowi dan Gibran Berada di Partai Golkar

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 25 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketum SOKSI ,Ir. Ali Wongso Sinaga mendukung penuh Pak Jokowi dan Pak Gibran berada di Partai Golkar. Hal ini sebagaimana pernyataan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto ...
Berita

Bamsoet Apresiasi KPU dan Dukung Penetapan Prabowo - Gibran Sebagai Presiden dan Wapres RI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi kerja keras komisi Pemilihan Umum (KPU) serta mendukung penetapan Komisi Pemilihan ...