Berita
Oleh Sahlan pada hari Senin, 02 Jul 2018 - 13:35:47 WIB
Bagikan Berita ini :

Wacana Pencapresan Amien Rais Sudah Dibahas di Internal PAN, Apa Hasilnya?

9saleh-daulay.jpg.jpg
Saleh Partaonan Daulay (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wasekjen PANSaleh Daulay mengakui, dorongan sejumlah pihak agar Amien Rais maju sebagai calon presiden pada Pilpres 2019 sudah dibahas diinternal partainya.

“Usulan berbagai kalangan itulah kemudian yang disampaikan di tingkat internal PAN. Oleh pimpinan dan pengurus DPP PAN menyambut dengan baik. Semua mendorong agar pak Amien bersedia untuk dicapreskan," kata Saleh saat dihubungi, Senin (2/7/2018).

Seiring dengan itu, kata dia, PAN juga akan memperkenalkanempat kader terbaiknya yang dinilai layak menjadi capres atau cawapres. Keempat nama itu adalah Zulkifli Hasan, Soetrisno Bachir, Hatta Rajasadan Amien Rais.Atas usulan ini, sambung dia, masyarakat dipersilakan memberikan saran dan masukan.

"Bagi PAN, Pilpres itu bukan hanya milik partai-partai politik. Justru, Pilpres adalah pesta rakyat. Karena itu, rakyat harus dilibatkan secara aktif. Termasuk soal pengusungan nama-nama kandidat yang akan diusulkan dalam Pilpres nanti," katanya.

Wakil Komisi IX DPR RI ini juga mengapresiasidukungan dari Koalisi Umat Madani (KUM) yang mendorongAmien Raismenjadi calon presiden.

“Kami sangat mengapresiasi deklarasi Koalisi Umat Madani yang meminta pak Amien bersedia untuk dicapreskan. Sebagai bagian dari kelompok masyarakat tercerahkan, usulan tersebut tentu akan menjadi referensi penting bagi PAN dalam menentukan langkah politik dalam menyongsong pilpres nanti," tandasnya.(yn)

tag: #amien-rais  #partai-amanat-nasional  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...