Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Senin, 09 Jul 2018 - 16:26:06 WIB
Bagikan Berita ini :

Golkar Kekeuh Ajukan Ketumnya Untuk Jadi Cawapres Jokowi

97mulai-tancap-gas-airlangga-siap-jadikan-jokowi-presiden-dua-periode_m_176098.jpeg.jpeg
Airlangga Hartarto (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Partai Golkar akan terus mendorong sang Ketua Umum Airlangga Hartarto untuk menjadi cawapres pendamping Jokowi pada Pilpres 2019.

Partai berlambang beringin tak peduli, meski Jokowi dikabarkan sudah mengantongi nama Cawapres.

"Golkar pasti akan terus mendorong Pak Arlangga Hartarto untuk mendampingi Pak Jokowi. Karena, Pak Airlangga orang yang tepat untuk memulihkan ekonomi nasional," kata Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily di Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta, Senin (9/7/2019).

Menurut Ace, saat ini pemerintah butuh sosok yang bisa memulihkan perekonomian nasional. "Dan, Pak Airlangga orang yang memiliki kompetensi untuk itu. Saya yakin akan pilih Pak Airlangga,” ujarnya.

"Jadi, ini pertimbangan objektif dengan kondisi dan kebutuhan bangsa saat ini, yang membutuhkan teknokrat dan orangnya adalah Airlangga. Jadi, kita tunggu keputusan resmi Jokowi," ungkapnya.

Keputusan mendukung Jokowi, Ace menambahkan, adalah keputusan yang sudah resmi dari Partaj Golkar. Meskipun soal Cawapres harus menunggu perkembangan selanjutnya.

“Golkar sekarang tinggal menunggu keputusan resmi Jokowi,” pungkasnya. (Alf)

tag: #partai-golkar  #pilpres-2019  #jokowi  #airlanggahartarto  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement