Berita
Oleh mandra pradipta pada hari Selasa, 17 Jul 2018 - 10:18:49 WIB
Bagikan Berita ini :

PBNU Dukung Penuh Mahfud Cawapres Jokowi

60saidagil.jpg
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj (Sumber foto : ist)


JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj mendukung penuh jika Presiden Joko Widodo memilih Mahfud MD sebagai calon wakil presiden di Pemilu 2019.

Menurut Said Aqil, Mahfud MD adalah kandidat Cawapres yang memiliki paket lengkap untuk menjadi pendamping Joko Widodo. Mahfud pernah menjadi Anggota DPR, pernah menjabat Menteri Pertahanan era Presiden Gus Dur, dan sempat menjabat sebagai Ketua Mahkamah Konstitusi (MK).

"Pengalamannya sudah bagus. Ahli hukum tata negara dan kepercayaan Gus Dur (Almarhum KH Abdurrahman Wahid) dahulunya dan bersih," kata Said kepada wartawan di Jakarta, Selasa (17/7/2018).

Tak hanya itu, Mahfud merupakan kader NU dan seorang santri sejati yang paham tentang agama. Jadi tak heran bila Mahfud sering meneriakan antikorupsi.

"Jadi, yang dubutuhkan Pak Jokowi barangkai ahli hukum tata negara dan sudah barang tentu mempunyai kredibilitas kapasitas. Nama baiklah," ujarnya. (plt)

tag: #megawati-soekarnoputri  #pbnu  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...