Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Selasa, 31 Jul 2018 - 11:28:25 WIB
Bagikan Berita ini :
Pilpres 2019

SBY Turun Gunung, NasDem Anggap Tak Pengaruhi Peta Kekuatan

56johnny-g-plate.JPG.JPG
Johnny G Plate (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Sekjen DPP Partai NasDem Johnny G Plate menilai, terlibatnya Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam Pilpres 2019 tidak akan mempengaruhi peta kekuatan.

Hasilnya pun, duga Johnny, tidak akan berbeda seperti Pilpres 2014.

"Dari 2014 juga Demokrat berada di koalisi Prabowo dan kalah pilpres. Tidak banyak berbeda dengan kali ini, kekuatan grassroot juga masih sama bahkan berpotensi sudah lebih berkurang," kata Johnny G Plate saat dihubungi TeropongSenayan, Selasa (31/7/2018).

Anggota Komisi XI DPR RI itu mengatakan, koalisi Joko Widodo sudah banyak belajar apa saja yang kurang pada Pilpres 2014. Bahkan, katanya, partai politik pengusung Joko Widodo sudah melakukan perubahan strategi politik lantaran Pemilu 2019 yang digelar secara serentak.

"Koalisi Jokowi banyak belajar dari pilpres 2014 dan akan menerapkan strategi yang lebih sesuai dengan kekinian landscape kontestasi politik pemilu serentak 2019," ujarnya.(yn)

tag: #susilo-bambang-yudhoyono-sby  #pilpres-2019  #partai-nasdem  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...