Jakarta
Oleh Ferdiansyah pada hari Kamis, 06 Sep 2018 - 12:16:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Tenang, Anies Jamin Rumah DP Nol Rupiah Tetap Jalan

41anies-baswedan-senyum.jpg.jpg
Anies Baswedan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Anies Baswedan menjamin program rumah down payment (DP) 0 rupiah bakal jalan terus.

"Begini, kalau tidak ada berita bukan berarti tidak ada pergerakan, kalau kita tidak mengumumkan bukan berarti tidak ada. Jalan terus," kata Anies di kawasan Ancol, Jakarta Utara, Kamis (6/9/2018).

Anies mengimbau kepada masyarakat tidak perlu khawatir terkait program pembangunan Rumah DP 0 Rupiah ini. Sebab program ini menjadi prioritas pihaknya.

"Nanti begitu siap semua dibangun. Jangan khawatir, itu jalan terus. Itu program prioritas kok," ujarnya.

Meski demikian, Anies tidak menjelaskan progres pembangunan Rumah DP 0 Rupiah itu secara detail. Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini pun tak menjelaskan waktu untuk memasarkan huniah murah tersebut.

Sebelumnya, pada pertengahan Agustus 2018 lalu PD Sarana Jaya selaku pihak yang dipercaya mengksekusi pembangunan program Rumah DP 0 Rupiah ini mengklaim menambah unit hunian tersebut.

Direktur Utama PD Sarana Jaya Yoory C Pinontoan mengatakan pihaknya menambah 77 Unit hunian murah meriah itu. Yoory menyebut rencana awal pihaknya membangun 703 unit, namun karena pertimbangan lain pihaknya kini menambah jumlah unit rumah tersebut menjadi 780 unit.

"Kemarin karena ada revisi gambar dari 703 unit sekarang menjadi 780 unit. Kita memaksimalkan Koofisien Lantai Bangunan (KLB), kata Yoori saat dihubungi Rabu (14/8).(yn)

tag: #anies-baswedan  #dki-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...