Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Jumat, 07 Sep 2018 - 22:17:32 WIB
Bagikan Berita ini :

Kalapas Banjarbaru Terjun Langsung Bersihkan Lingkungan Lapas

25IMG-20180907-WA0046.jpg.jpg
Para napi ikut program bersih lingkungan Lapas Banjarbaru di jalan Mistar Cokrokusumo, Sei Tung, Cempaka Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Jumat (7/9/2018). (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kepala lembaga permasyarakatan kelas III Banjarbaru Abdul Azis turun langsung membantu program bersih lingkungan Lapas Banjarbaru di jalan Mistar Cokrokusumo, Sei Tung, Cempaka Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Azis ingin, pola hidup sehat menjadi budaya di lingkungan warga binaan yang diasuhnya.

"Program bersih-bersih ini untuk menggelorakan budaya hidup sehat dan untuk kenyamanan lingkungan warga binaan permasyarakatan," kata Aziz kepada wartawan, Jumat (7/9/2018).

Menurut Azis, dengan bersentuhan langsung pejabat dan pegawai Lapas dengan Warga binaan juga diharapkan mampu menggerakkan seluruh insan di lapas ini untuk bersama-sama membersihkan lingkungan bloknya dengan kesadaran masing-masing, tanpa perlu dikomando.

"Seluruh jajaran petugas Lapas untuk menyentuh jiwa warga binaan dengan ikut berempati dengan hukuman apa yang sedang mereka jalani di Lapas ini. Dan menyalurkan empati yang didapat ke hal-hal yang positif, contohnya seperti kegiatan bersih-bersih hari ini agar sesuai dengan motto Lapas Banjarbaru yang"Bersemi", bersih, sejahtera dan mengayomi," jelas dia. (Alf)

tag: #kemenkumham  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Rojih Ubab Maimoen: Media Sosial Bisa Dijadikan Amal di Bulan Ramadan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi 1 DPR RI, KH. Rojih Ubab Maimoen mengajak masyarakat untuk mengunakan media digital dengan sebaik-baiknya. Apalagi, kata ia, di bulan Ramadan yang penuh ...
Berita

Kritisi UU DKJ, HNW: Berdasarkan Konstitusi, UU DKJ Tidak Memberikan Keadilan Bagi Jakarta

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) Dr. H. M Hidayat Nur Wahid, MA mengkritik Rancangan Undang - Undang Daerah Khusus Jakarta (UU DKJ) ...