Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Minggu, 23 Sep 2018 - 11:23:28 WIB
Bagikan Berita ini :

KPU Minta Capres-Cawapres Jauhi Politik Uang, Hoax, dan SARA

61IMG-20180923-WA0006.jpg.jpg
Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo-Sandi di acara deklarasi kampanye damai yang digelar KPU RI di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (23/9/2018). (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Deklarasi kampanye damai yang digelarKomisi Pemilihan Umum (KPU) sekaligus membukakampanye mulai hari ini, Minggu (23/9/2018).

Sebelum diresmikan, KPU beserta peserta pemilu membacakan deklarasi damai.

Salah satu deklarasi berisi komitmen para peserta pemilu untuk melakukan pemilihan dengan tertib dan damai, dan menjauhi politik uang, SARA, dan penggunaan hoax.

"Kami peserta Pemilu tahun 2019, berjanji: satu, mewujudkan pemilu langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil," kata Ketua KPU Arief Budiman diikuti Capres-cawapres dan para Ketua Umum Parpoldi Lapangan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (23/9/2018).

Arief mengatakan kampanye akan dimulai 23 September 2018 hingga 13 April 2019. Sementara, pemilih bisa menentukan pilihannya pada 19 April 2019.

"Melaksanakan kampanye pemilu yang aman, tertib, damai, berintegritas tanpa hoax, politisasi SARA dan politik uang. Ketiga, melaksanakan kampanye, berdasarkan peraturan UU yang berlaku," sebut Arief.

Usai membacakan deklarasi, peserta pemilu melepaskan merpati sebagai lambang pemilu yang damai. Hal tersebut juga diikuti Ketua Umum partai politik dan calon anggota DPD.

Berikut selengkapnya isi deklarasi kampanye damai Pemilu2019:

Kami peserta Pemilu tahun 2019, berjanji.

Satu, mewujudkan Pemilu yang langsung, umum bebas, rahasia, jujur dan adil.

Dua, melaksanakan kampanye pemilu yang aman tertib, damai, berintegritas, tanpa hoax, politisasi SARA, dan politik uang.

Tiga, melaksanakan kampanye berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Jakarta, 23 september 2018. (Alf)

tag: #kpu  #jokowimaruf-amin  #pilpres-2019  #prabowosandiaga  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement