Jakarta
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Jumat, 28 Sep 2018 - 21:59:37 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies Diminta Tutup Celah Izin Proyek Reklamasi Secara Permanen

120180527_001112.jpg.jpg
Anies Baswedan (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Keputusan berani Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyetop13 megaproyek reklamasi Teluk Jakarta menuai pujian.

Namun, Anies juga disarankan agar mengeluarkan kebijakan lebih konkrit lagi yang bersifat jangka panjang dan permanen.

Koordinator Investigasi dari Center for Budget Analisys (CBA) Jajang Nurjaman mendorong orang nomor satu di Ibu Kota Negara itu menutup cela bagi para pengembang kelas kakap untuk memperolehizin kembali pembangunan proyek reklamasi.

"Jika Anies ingin konsisten dengan sikapnya terkait reklamasi, perlu langkah-langkah panjang dan serius. Kalau sekedar mencabut izin, hal itu tidak menutup celah bagi pihak pengembang untuk mengajukan dan kembali mendapatkan izin baru," kata Jajang kepada wartawan di Jakarta, Jumat (28/9/2018).

"Intinya pencabutan izin ini belum final menghentikan proyek reklamasi, kalau mau dihentikan bahasanya bukan cabut izin tapi melarang reklamasi," sambung Jajang.

Kendati demikian, Jajang menilai, sikap berani Anies tidaklah cukup jika tidak di dukung oleh instansi lainnya. Sebab, menurutnya, persoalan reklamasi adalah persoalan yang perlu diselesaikan oleh semua pihak guna kepentingan masyarakat umum secara keseluruhan.

"Hal inilah yang perlu dipikirkan dan dilakukan oleh Anies, bagaimana membuat aturan yang jelas dan tegas melarang adanya proyek reklamasi teluk Jakarta, dan ingat Anies tidak bisa sendirian. Mau tidak mau harus melibatkan Pemerintah Pusat juga," kata Jajang. (Alf)

tag: #anies-baswedan  #pemprov-dki  #reklamasi-pantai-utara-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...