Jakarta
Oleh Bara Ilyasa pada hari Senin, 15 Okt 2018 - 15:15:56 WIB
Bagikan Berita ini :

Satu Tahun Menjabat, Fraksi PDI-P Kritisi 6 Program Unggulan Anies

20anies-baswedan-kaget-dikawinkan-demokrat-dengan-ahy-mPz.jpg.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan menginjak satu tahun memimpin Pemprov DKI pada Selasa (16 Oktober 2018) besok.

Dalam catatan Fraksi PDI-P DPRD DKI Jakarta, setidaknya ada enam kinerja Gubwrnur Anies Baswedan yang terealisasi dengan baik.

Ketua Fraksi PDI-P DPRD DKI, Gembong Warsono mengatakan, enam program atau kebijakan yang gagal tersebut yakni target program OK OCE, OK Otrip, tidak adanya rumah susun untuk warga miskin, program naturalisasi sungai, operasional becak dan pelayanan publik yang masih banyak mendapat keluhan.

“Dalam 12 bulan ini masih ada program-program yang belum direalisasikan, setidaknya enam masalah ini menjadi penilaian kami," kata Gembong di DPRD DKI Jakarta, Senin (15/10/2018).

Gembong menjelaskan, program OK Oce yang manargetkan akan menumbuhkan 200 ribu pengusaha baru, selama lima tahun atau 40 ribu per tahun pengusaha baru belum terpenuhi.

"Pada kenyataannya, dari calon pengusaha baru yang sudah terdaftar sebanyak 54.564 dari target 40.000 itu, belum bisa menjalankan usahanya karena belum mendapat izin usaha," jelasnya.

Selain itu, Ia melihat saat ini program Ok Otrip juga mengalami hal sama dari target 2000 baru bergabung sekitar 300-an peserta. “Begitu juga dengan rumah DP 0 jelas bukan untuk warga miskin,“ katanya.

Hal senada juga disampaikan Sekretaris Fraksi PDI-P DPRD DKI Dwi Wijayanto Rio Sambodo mengatakan naturalisasi sungai jalan ditempat.

“Program naturalisasi ini tidak masuk akal karena harus mengembalikan kondisi sungai seperti dahulu,” katanya. (Alf)

tag: #pdip  #dprd-dki  #pemprov-dki  #anies-baswedan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...