Berita
Oleh mandra pradipta pada hari Selasa, 16 Okt 2018 - 17:38:01 WIB
Bagikan Berita ini :

Fahri Hamzah: Lapangan Tembak atau DPR yang Dipindah

63fahriesemka.jpg
Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah (Sumber foto : amelinda zaneta-teropongsenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah mengusulkan agar lapangan tembak yang berada di pintu belakang Gedung DPR RI dipindahkan.

Hal itu menyusul kasus peluru nyasar yang mengenai ruang kerja dari anggota Komisi III DPR Irjen Pol (purn) Weny Warouw di lantai 16 kamar Nomor 1601 dan ruang kerja anggota Komisi III Bambang Heru Pramono di lantai 13 Kamar Nomor 1313.

"Konsep DKI itu sendiri dahulu kala diimajinasikan oleh Bung Karno seperti Washington DC. Dimana di dalamnya mengatur lokasi dari lembaga negara yang ada dalam trias politika, eksekutif ditandai dengan istana, Yudikatif dan legislative (DPR RI), atau The Brain of Nation, artinya otak dari negara ini ya di ketiga lembaga negara itu," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (16/10/2018).

"Namun sekarang sudah tidak ada yang mengatur hal itu termasuk 278 hektare kawasan Senayan yang kacau penggunaannya. Masa mendirikan lapangan tembak di dekat gedung DPR. Oleh karena itu saya mengusulkan agar lapangan tembak itu dipindah atau DPR yang dipindah," tambahnya.

Tidak hanya itu, Fahri juga menilai sejatinya tidak boleh ada gedung lain di sekitar DPR yang lebih tinggi dari gedung DPR. Hal itu menandakan kedaulatan rakyat yang memang lebih tinggi dari segalanya.

Bahkan, lanjut dia, jika ada gedung yang lebih tinggi dari DPR secara otomatis harus dirubuhkan. Fahri pun meminta pemerintah bisa tegas, agar peristiwa serupa tidak terjadi lagi.(plt)

tag: #dpr  #fahri-hamzah  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...