Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Selasa, 20 Nov 2018 - 10:31:41 WIB
Bagikan Berita ini :

Sentuh Rp 5.253 Triliun, Sandi: Akan Kami Cicil Utang Pemerintah

74Sandi-Wonosobo.jpg.jpg
Sandiaga Uno berbincang dengan perwakilan masyarakat dari seluruh Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, Selasa (20/11/2018) (Sumber foto : Mandra Pradipta/TeropongSenayan)

WONOSOBO (TEROPONGSENAYAN)--Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno mengaku prihatin kesejahteraan rakyat saat ini belum sepenuhnya terealisasi.

"Beneran gemas, mengapa belum bisa mewujudkan kesejahteraan untuk rakyatnya?," kata Sandiaga di Wonosobo, Jawa Tengah, Selasa (20/11/2018).

Apalagi, ujar Sandi, ekonomi Indonesia saat ini sudah dibebani utang yang makin menumpuk. Jumlah utang luar negeri Indonesia pada akhir kuartal III-2018 naik 4,2 persen menjadi USD 359,8 miliar atau sekitar Rp 5.253 triliun (asumsi kurs Rp 14.600 per dollar AS).

"Indonesia dibebani dengan utang. Insya Allah di era Prabowo-Sandi akan kami cicil utang hingga lunas dan mulai membatasi ketergantungan kita pada asing. Kita wujudkan Indonesia mandiri demi keadilan, kesejahteraan dan kemakmuran anak negeri," janji dia.

Sandiaga yang menggelar dialog dengan perwakilan masyarakat seluruh kabupaten Wonosobo di Pusat Kuliner Alur Alun-alun Wonosobo, Jawa Tengah itu kembali mengingatkan, Indonesia punya potensi yang begitu besar untuk bisa berdiri sendiri.

Selain itu, Sandi juga bertekad untuk menggenjot produksi nasional."Saya percaya Indonesia bisa mandiri, mengurangi ketergantungan pada asing.menggenjot produksi nasional. Membatasi impor bahan-bahan yang bisa diproduksi di dalam negeri," ucapnya.(yn)

tag: #sandiagauno  #prabowosandiaga  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...
Berita

KPK Diminta Jelaskan Alasan Periksa Shanty Alda di Kasus Dugaan Korupsi Abdul Gani Kasuba

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mantan Penyidik KPK, Yudi Purnomo mengatakan Penyidik KPK harus transparan dalam menangani perkara dugaan korupsi yang menyeret Gubernur Maluku Utara nonaktif, Abdul Gani ...