Berita
Oleh pamudji pada hari Minggu, 02 Des 2018 - 08:54:27 WIB
Bagikan Berita ini :

Tiga Juta Jemaah Bakal Padati Monas

93aksi212.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Pusat Media Reuni 212, Novel Bamukmin, memperkirakan sebanyak jutaan peserta menghadiri Reuni 212 yang diselenggarakan di Monas, Jakarta, Minggu (2/12/2018).

"Kami perkirakan yang hadir pada hari ini sebanyak tiga juta peserta. Sama seperti tahun sebelumnya," ujar dia.

Para peserta sudah berdatangan sejak Sabtu siang dari sejumlah penjuru daerah. Bahkan mereka menyediakan pos untuk tempat menginap peserta di sejumlah mesjid yang ada di sekitar Monas.

"Ini merupakan momentum kebersamaan yang penuh dengan kedamaian," kata dia.

Berbeda dengan 2016 lalu, saat pelaksanaan aksi 212 untuk pertama kalinya yang dihadiri dengan jumlah peserta yang dikatakan lebih banyak lagi, yang pada saat itu ada momen khusus.

"Sehingga pada waktu itu, kami fokus pada hal tersebut," kata dia seprti dikutip dari antaranews.

Ajang kali ini, lanjut dia, merupakan ajang kebersamaan dan sangat penting dihadiri umat Islam. Hal itu juga berkaitan dengan komitmen umat Islam untuk menjaga Pemilu 2019 yang penuh dengan kedamaian.

Meski demikian, dia mengatakan tidak ada agenda politik dalam aksi ini. "Tidak ada boleh bendera lain, selain bendera Merah Putih dan bendera tauhid," kata dia.

Ia juga menjelaskan, ajang juga dijadikan ajang wisata religi yang dapat dihadiri pemeluk agama manapun. (plt)

tag: #aksi-212  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...