Jakarta
Oleh Bara lyasa pada hari Sabtu, 08 Des 2018 - 18:57:45 WIB
Bagikan Berita ini :

17 Tahun Sepi Piala, Anies Doakan Persija Menang

75Anies Persija.jpg.jpg
Anies Baswdan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mendoakan agar Persija meraih kemenangan melawan Mitra Kukar pada Minggu, 9 Desember besok, di Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Dalam pertandingan itu, jika Persija meraih kemenangan maka akan mendapatkan gelar juara liga 1 Indonesia.

"Kita doakan menang. Bayangkan, di Jakarta sudah 17 tahun sepi piala gitu loh. Kalau ini dapat, berarti tahun ini dua kali, ya bersyukur sekali. Insya Allah lets do it again pokoknya menang gitu ya," kata Anies di Jakarta, Sabtu (8/12/2018).

Meski begitu, Anies mengingatkan agar para suporter Persija untuk tidak memasang spanduk dukungan sembarangan seperti di berbagai Jembatan Penyebarangan Orang (JPO) di Ibu Kota.

Dia pun akan bersikap tegas jika masih ada spanduk yang terpasang akan meminta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menurunkan spanduk dukungan ‘Persija Jakarta menang’.

"Biar nanti itu (spanduk dukungan Persija) dibersihkan Satpol PP," katanya.

Untuk itu, Anies meminta kepada para supporterPersija Jakarta agar memberikan contoh yang baik di tengah-tengah masyarakat. Tapi, jika ada yang masih membandel, dia menyarankan laporkan kepada petugas.

"Jakmania supporter Persija, tunjukkan bahwa Anda bisa jadi contoh yang baik dan bila Anda melihat pelakunya langsung laporkan, foto laporkan, jangan dibiarkan," ujarnya. (ahm)

tag: #anies-baswedan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...