Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Jumat, 28 Des 2018 - 14:51:40 WIB
Bagikan Berita ini :

Bertemu Sore ini, Gerindra Ingin PKS Sodorkan 4 Nama Kandidat Wagub

76pks (1).jpg.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Gerindra dan PKS kembali akan bertemu Jumat (28/12/2018) sore ini di kantor Gerindra DKI,Jalan Letjen Soeprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat.

Pertemuan ini digelar untuk menyamakan persepsi soal pemilihan dua kandidat wagub DKI, khususnya terkait mekanisme dan teknisfit and proper test.

Diketahui, sebelumnya PKS DKI memahamifit and proper testhanya sebagai perkenalan kandidat wagub yang diusulkan PKS kepada Gerindra, bukan untuk menyeleksi calon.

Sementara itu, Gerindra punya pemahaman sebaliknya.Fit and proper testharus digelar sebagaimana lazimnya tes seleksi untuk menggantikan Sandiaga Uno.

Bagi Gerindra, ada kriteria dan bobot nilai yang harus dipenuhi kedua kandidat wagub yang nantinya akan dipilih oleh DPRD DKI Jakarta.

Karenanya, Gerindra meminta PKS mengusulkan lebih dari dua nama, mengingat timfit and proper testakan menguji dan menyeleksi cawagub yang diusulkan PKS.

Sekretaris DPD Gerindra DKI Jakarta, Husni Thamrin ingin dua nama kandidat Wagub DKI pengganti Sandiaga Uno bisa diputuskan dan diserahkan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam waktu yang tidak terlalu lama.

Dia pun menyarankan agar PKS segera menambah nama-nama jagoannya untuk di-fit and proper testbersama.

Gerindra, menurut Thamrin, juga mempersilakan bila partai dakwah ingin 'merekrut' figur dari luar partai. Seperti ponakan Wapres Jusuf Kalla (JK) Erwin Aksa yang belakangan namanya kerap disebut-sebut.

"Saran saya PKS harus rebut EA (Erwin Aksa) agar diikutkan atas nama Cawagub dari PKS, dengan catatan PKS mau mengorbankan kader-kader terbaiknya," kata Thamrin kepada TeropongSenayan, Jakarta, Jumat (28/12/2018).

Diketahui, dua figur kandidat Cawagub DKI yang disodorkan PKS sebelumnya baru dua kandidat, yakniAhmad Syaikhu dan Agung Yulianto.

"Nah, ditambah satu lagi, Pak Suhaimi (Ketua Fraksi PKS DPRD DKI). Dengan demikian ada 4 Cawagub PKS yang nanti ikutfit and proper test,"katanya.

Hal ini, menurut Thamrin, akan membantu mempercepat proses pemilihan Wagub DKI pendamping Gubernur DKI Anies Baswedan di empat tahun sisa kepemimpinannya di Ibu Kota.

Thamrin ingin, pertemuan yang akan berlangsung Jumat (28/12/2018) sore ini, bisa menghasilkan progres yang signifikan. Sehingga harapan warga Jakarta untuk mendapatkan Wagub DKI bisa segera terealisasi.

Karena itu, Gerindra DKI berharap pada pertemuan hari ini, empat nama kandidat wagub pengganti Sandiaga Uno bisa diputuskan untuk selanjutnya dilakukanfit and proper test.

"Kami (Gerindra) ingin proses (penentuan kandidat wagub) cepat selesai. Nanti biar langsung dikirim ke Pak Anies dan dipilih di DPRD DKO," tandasnya. (Alf)

tag: #partai-gerindra  #dki-jakarta  #pks  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...