Jakarta
Oleh Bara Ilyasa pada hari Kamis, 03 Jan 2019 - 02:33:02 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies Ingin Tiga Nama Kandidat Wagub DKI Segera Diproses

7020180725_203153.jpg.jpg
Gubernur DKI Anies Baswedan dan Ketua DPRD DKI Prasetio Edi Marsudi. (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi usulan tiga kandidat Cawagub DKI Jakarta yang disodorkan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Anies ingin penjaringan terhadap ketiga nama tersebut segera diproses untuk kemudian dua nama diajukan kepada DPRD DKI Jakarta untuk dilakukan pemilihan.

"Kalau sekarang sudah ada tiga nama, segera ada dua nama. Kalau sudah dua nama bisa (langsung) diproses ke dewan," kata Anies di Jakarta Pusat, Rabu (2/1/2019).

Namun demikian, Anies melanjutkan, untuk proses pemilihan itu, dirinya menyerahkan penuh kepada dua parpol pengusungnya yakni Partai Gerindra dan PKS.

"Biar diproses oleh partai, karena dua partai itu lah yang memproses," ujar Anies.

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DKI Jakarta Syakir Purnomo mengatakan, partainya telah mengajukan tiga orang kader sebagai kandidat wakil gubernur DKI Jakarta pengganti Sandiaga Uno.

Syakir menjelaskan setelah dua nama kandidat nama cawagub DKI Jakarta yang telah diketahui publik saat ini pihaknya mengajukan Ketua Dewan Syariah Wilayah PKS DKI Jakarta Abdurrahman Suhaimi.

Selain Suhaimi, dua nama kader PKS yang menjadi cawagub yakni mantan Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu dan Sekretaris Umum DPW PKS DKI Jakarta Agung Yulianto.

Ketiganya akan mengikuti uji kepatutan dan kelayakan atau fit and proper test yang digelar PKS dan Gerindra. (Alf)

tag: #anies-baswedan  #pks  #partai-gerindra  #dki-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...