Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Kamis, 17 Jan 2019 - 11:41:32 WIB
Bagikan Berita ini :

Debat Perdana, Pendukung Prabowo-Sandi Gelar Nobar di Empat Titik

9920190117_174639.jpg.jpg
Prabowo-Sandi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Guna memeriahkan acara debat perdana Pilpres, para pendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, akan mengadakan nonton bareng (nobar) Debat Pilpres 2019 di empat titik di Jakarta, Kamis (17/1/2019).

Kegiatan nobar ini merupakan wujud dukungan pendukung dan relawan terhadap Prabowo-Sandi sekaligus ajang pendidikan politik bagi masyarakat.

Berdasarkan agenda yang diterbitkan oleh Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, lokasi utama nobar adalah Media Center Prabowo-Sandi di Jalan Sriwijaya 1 Nomor 35, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Di lokasi ini akan hadir juru bicara dan juru debat BPN Prabowo-Sandi.

Nobar kedua diselengarakan oleh Gerakan Milenial Indonesia (GMI) se-Jabodetabek dan Banten dengan tema "Debat Capres dan Talkshow Bersama Influencer, Siapkah yang Muda yang Memimpin?" di Hallf Patiunus, di Jalan Patiunus No F4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Beberapa narasumber yang akan hadir dalam acara tersebut adalah Perancang Busana Asky Febrianti, Artis dan Blogger Kathy Indera, Aktor dan Pengusaha Fardhan Khan, serta Anggota DPR RI Fraksi Gerindra G Budisatrio Djiwandono.

Agenda nobar Debat Pilpres juga akan diselenggarakan di Roemah Djoeang bersama ratusan relawan di Jalan Wijaya I No 81, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Adapun Seknas Prabowo-Sandi bersama relawan lainnya juga menyelenggarakan nobar debat di Jalan HOS Cokroaminoto No 93, Menteng, Jakarta Pusat. (Alf)

tag: #prabowosandiaga  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...