Jakarta
Oleh Ahmad Syaikh pada hari Selasa, 05 Feb 2019 - 14:38:34 WIB
Bagikan Berita ini :

Tarif MRT Diusulkan Rp8.500, Pengamat: Masih Wajar

tscom_news_photo_1549352314.jpg
MRT Jakarta (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Usulan tarif MRT Jakarta sebesar Rp8.500 per 10 kilometer dinilai Pengamat Transportasi Universitas Soegijapranata, Djoko Setijowarno masih dalam batas kewajaran.

"Tarif murah atau mahal itu relatif, tetapi (Rp8.500 per 10 kilometer) ini masih wajar," kata Djoko Setijowarno seperti dikutip Antara, Selasa (5/2/2019).

Meurut Djoko, ada sejumlah aspek yang harus dipertimbangkan manajemen dalam menentukan tarif, yaitu bagaimana tingkat kemampuan masyarakat, serta bagaimana tingkat kemauan warga untuk membayar.

“Transportasi umum seperti MRT perlu untuk disubsidi oleh pemerintah. Bahkan, di sejumlah kota di dunia sudah ada yang sampai menggratiskan transportasi umumnya,” tegasnya.

Sementara itu, bila dibandingkan dengan tarif KRL, menurut Djoko ada perbedaan di antara keduanya, karena infrastruktur KRL sudah ada dasarnya dari dulu, sedangkan MRT dibangun dari nol.

Sebelumnya, Manajemen PT Moda Raya Transportasi (MRT) mengusulkan tarif sebesar Rp8.500 per 10 kilometer kepada Pemprov DKI Jakarta yang hingga saat ini masih menunggu persetujuan.

Padahal, sebenarnya biaya dana yang dibutuhkan satu orang dalam satu perjalanan sekitar Rp30 ribu per orang.

"itu tersebut tidak bisa dibebankan pada masyarakat," kata Menurut Direktur Utama MRT Jakarta, William Sabandar baru-baru ini. (ahm)

tag: #proyek-mrt  #dki-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...