Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Minggu, 17 Mar 2019 - 05:30:23 WIB
Bagikan Berita ini :

Romahurmuziy Dicopot, PPP Tunjuk Suharso Monoarfa Plt Ketua Umum

tscom_news_photo_1552775423.jpg
Suharso Monoarfa (tengah) usai ditunjuk sebagai Plt Ketua Umum DPP PPP, di kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Sabtu (16/3/2019) malam. (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Rapat Pengurus Harian DPP PPP yang digelar di kantor DPP PPP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Sabtu (16/3/2019) malam, memutuskan memberhentikan Romahurmuzy dari jabatan Ketua Umum PPP.

Rapat yang dipimpin Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Amir Uskara ini juga mengangkat Suharso Monoarfa sebagai Plt Ketua Umum DPP PPP.

"Pengangkatan ini berdasarkan fatwa ketua majelis syariah DPP KH Maimoen Zubair, " kata Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M Amir Uskara, Sabtu (16/3/2019).

Menurut M Amir Uskara, sebelum keputusan ini diambil, Romahurmuziy beberapa jam sebelumnya sudah mengundurkan diri pasca OTT yang dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Surabaya, Jawa Timur.

"Hasil rapat juga memutuskan untuk segera mengadakan Mukernas untuk membahas putusan rapat Pengurus Harian DPP dalam waktu yang sesingkat-singkatnya," tulis Amir Uskara. (Alf)

tag: #ppp  #romi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Ketua Umum IMI Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mematangkan persiapan acara pemecahan Rekor MURI, ...
Berita

SOKSI Optimis MK Tak Lampaui Wewenangnya: Prabowo-Gibran Presiden dan Wapres Terpilih

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Menjelang putusan MK tentang sengketa Pilpres 2024 pada 22 April 2024 mendatang, Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional SOKSI. Ir. Ali Wongso Sinaga menyatakan optimis amar ...