Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 25 Mar 2019 - 18:38:17 WIB
Bagikan Berita ini :

Charta Politika: Jokowi-Ma'ruf 53,6%, Prabowo-Sandiaga 35,4%

tscom_news_photo_1553513897.jpg
Jokowi-Ma'ruf Amin Vs Prabowo-Sandiaga Uno (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Lembaga survei Charta Politika merilis hasil survei terbarunya terkait Pilpres 2019. Survei tersebut menempatkan posisipetahana Jokowi-Ma"ruf Amin unggul atas Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Pada pengujian tingkat elektabilitas pasangan calon presiden dan wakil presiden,Joko Widodo-Ma"ruf Amin dipilih oleh 53,6 % mengungguli Prabowo Subianto-Sandiaga Uno 35,4 %," kata Direktur Eksekutif Charta Politika Yunarto Wijaya di kantor Charta Politika, Jalan Cisanggiri III, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (25/3/2019).

Survei ini dilaksanakan pada tanggal 1-9 Maret 2019. Survei dilakukan dengan wawancara tatap muka pada 2.000 responden di 34 provinsi. Survei menggunakan metode multistage random sampling dengan margin of error 2,19 % dan tingkat kepercayaan 95 %.

Dalam survei terbaru itu, Charta Politika mencatat ada 11 persen responden yang tidak tahu atau tidak menjawab pertanyaan tentang siapa pasangan capres-cawapres yang dipilih.

Charta Politika juga mencatat kedua pasangan capres-cawapres mengalami kenaikan suara dibandingkan survei sebelumnya. Dalam survei yang dilakukan pada Januari, Jokowi-Ma"ruf memperoleh suara 53,2 persen dan Prabowo-Sandi sebesar 34,1 persen.

Selain itu, jika dilakukan ekstrapolasi pasangan Jokowi-Ma"ruf tetap unggul. Ekstrapolasi elektabilitas Jokowi-Ma"ruf mencapai 60 persen. (Alf)

tag: #pilpres-2019  #jokowimaruf-amin  #prabowosandiaga  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Hardjuno Pertanyakan Ketegasan Pemerintah dan DPR Soal Pemberantasan Korupsi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 17 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komitmen pemerintah dan DPR terhadap agenda pemberantasan korupsi kembali dipertanyakan public seiring dengan sikap kedua institusi negara itu yang masih abu-abu ...
Berita

Tiga Tahun Berturut-Turut, Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia, Telkom Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai tempat kerja terbaik untuk mengembangkan karier versi LinkedIn ...